Brilio.net - Rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan saat ini tengah berada di ujung tanduk perpisahan. Pasangan yang menikah pada 12 November 2021 silam ini dikabarkan renggang sejak keduanya mulai jarang terlihat bersama. Bahkan adik Oki Setiana Dewi ini sempat menghapus beberapa fotonya bersama sang suami di sosial media pribadinya.

Puncak teka teki rumah tangga mereka yang baru menginjak usia 2 tahun itu terjawab setelah Taslimah, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan membenarkan bahwa Ria Ricis mengajukan gugatan cerai. Gugatan ini sudah didaftarkan pada 30 Januari 2024 melalui sistem e-court.

Dalam gugatannya, Ria Ricis meminta hak asuh anak dan hak nafkah buat sang anak Moana. Diketahui bahwa alasan Ricis dan Ryan berpisah karena komunikasi yang kurang baik dan sudah tidak sejalan.

Setelah kabar gugatan cerai Ria Ricis menghiasi media, Kemal Palevi melemparkan guyonan lewat akun X (Twitter) pribadinya, pada 31 Januari 2024. Kemal menyentil terkait kabar perceraian Ricis dan Ryan ini apakah akan diunggah ke vlog juga. Pasalnya, ibu satu anak itu memang kerap membuat konten mengenai kehidupannya yang menuai kontroversi.

Vlog perceraian Ria Ricis Part 1 sudah tayang belum? cuitnya seperti dikutip brilio.net dari akun X @kemalpalevi, Kamis (1/2).

Kemal Palevi jadikan kabar perceraian Ria Ricis   berbagai sumber

foto: X/@kemalpalevi