Brilio.net - Laura Anna meninggal pada Kamis (16/12) kemarin.Kepergian selebgram Laura Anna untuk selama-lamanya masih menyisakan duka bagi pihak keluarga dan rekan-rekannya.
Laura Anna meninggal setelah berjuang menghadapi lumpuh yang dideritanya akibat mengalami kecelakaan mobil bersama mantan kekasihnya, Gaga Muhammad. Sebelum meninggal pun Laura sempat memperjuangkan keadilan agar Gaga mendapatkan hukuman yang setimpal karena telah menyebabkan kecelakaan itu terjadi.
Setelah kepergian Laura Anna, sang kakak Greta Irene dan rekan-rekan selebgram lainnya melanjutkan perjuangan adiknya agar Gaga mendapat hukuman setimpal. Belum lama ini kakak Laura Anna tersebut dibuat geram terhadap kuasa hukum Gaga Muhammad.
Dilansir brilio.net dari akun Instagram @gretairn, Rabu (22/12), Irene mengungkapkan kekesalnya terhadap pengacara Gaga. Hal ini lantaran pengacara mantan kekasih adiknya tersebut mengatakan jika kejadian yang menimpa Gaga dan Laura hanya kecelakaan biasa.
foto: Instagram/@gretairn
Mengunggah sebuah tangkapan layar yang memperlihatkan sebuah video pernyataan pengacara Gaga Muhammad melalui Instagram Storiesnya. Greta Irene menegaskan bahwa kejadian itu bukan kecelakaan biasa melainkan kelalaian Gaga yang diduga mengemudi dalam pengaruh alkohol.
"Menegaskan lagi ini bukan kecelakaan biasa tapi KELALAIAN! Kelalaian pengemudi yang mabok yang seharusnya tidak mengemudi apalagi dengan adanya penumpang di sampingnya! Kelalaian yang mengakibatkan adik saya LUMPUH dan akhirnya MENINGGAL DUNIA! JANGAN SEBUT INI HANYA KECELAKAAN BIASA!" tulis Irene geram.
Tidak hanya itu saja, Irene juga mengatakan apakah pernyataan sang pengacara tersebut akan tetap sama jika ia berada di posisi dirinya.
"Kalau dia di posisi saya, apa yang akan dia lakukan? Apa bisa dia bilang ini kecelakaan biasa? Berpikir sebelum bicara! Nggak ada orang yang bisa ngerasain penderitaan Laura! Jangan dianggap masalah ini sepele!" imbuhnya.
Tidak hanya itu saja, pada unggahan Instagram Stories berikutnya Irene sangat menyayangkan pernyataan dari sosok pengacara itu. Greta Irene bahkan sampai menyinggung hati nurani dari pengacara Gaga Muhammad tersebut.
foto: Instagram/@gretairn
"Kecelakaan biasa saja... baiklah. Itulah kenapa pentingnya sebuah 'Hati Nurani' paling tidak sebelum memberikan statement ke khalayak umum," lanjutnya.
Recommended By Editor
- Dapat donasi Rp 250 juta, kebaikan Laura Anna diungkap Deddy Corbuzier
- Jenazah Laura Anna akan dikremasi pada Kamis siang
- 7 Kronologi meninggalnya Laura Anna, sempat dibawa ke Rumah Sakit
- 5 Fakta Spinal Cord Injury yang diderita Laura Anna sebelum berpulang
- Dengar kabar Laura Anna meninggal, Denny Sumargo salahkan diri sendiri
- Perjuangan Laura Anna lawan Spinal Cord Injury, sempat coba akupuntur
- Unggahan Laura Anna sebelum meninggal dunia, bahas soal kepergian