Brilio.net - Setelah merayakan anniversary yang ke 10 tahun dengan sang suami, yakni Abhishek Bachchan yang tuai pujian, kini Aishwarya Rai kembali membuat publik terkesima dengan penampilannya saat menghadiri ajang bergengsi Festival Film Cannes 2017 beberapa waktu yang lalu.

Tak tanggung-tanggung, ia mengenakan gaun Cinderella, mirip seperti gaun yang dikenakan Lily James di film Disney Cinderella tahun 2015 silam. Tanpa mengenakan banyak aksesori, dengan rambut hitamnya yang digerai begitu saja, Aishwarya menyita perhatian dengan gaun yang rupanya dirancang oleh desainer top dunia, Michael Cinco.

Bahkan, Aishwarya merupakan selebriti India pertama yang berkesempatan mengenakan gaun yang dinamakan Versailles inspired gown tersebut. Penasaran seperti apa gaunnya? Intip yuk foto-fotonya berikut ini yang dirangkum brilio.net dari Bollywoodlife, Senin (22/5).

1. Gaun tersebut rupanya dibuat di Dubai, lho.

 Gaun Disney Cannes Aishwarya  2017 brilio.net

2. Gaun tersebut rupanya juga pernah dikenakan oleh penyanyi Victoria Swarovski.

 Gaun Disney Cannes Aishwarya  2017 brilio.net

3. Tubuhnya yang indah semakin cantik saat dibalut dengan gaun berwarna biru tersebut.

 Gaun Disney Cannes Aishwarya  2017 brilio.net

4. Foto sama Rihanna nih..

 Gaun Disney Cannes Aishwarya  2017 brilio.net

5. Sama-sama cantik, baik saat dikenakan Aishwarya, ataupun Victoria Swarovski.

 Gaun Disney Cannes Aishwarya  2017 brilio.net

6. Gaun biru tersebut dipermanis dengan aksen bordir hampir di seluruh bagian gaunnya.

 Gaun Disney Cannes Aishwarya  2017 brilio.net

7. Memesona ya ibu satu anak ini..

 Gaun Disney Cannes Aishwarya  2017 brilio.net