Brilio.net - Irish Bella kini tengah menikmati kebahagiaan baru setelah resmi menikah dengan pengusaha kaya, Haldy Sabri, pada 19 Oktober 2024. Keputusan ini mengejutkan banyak pihak, mengingat hanya delapan bulan sebelumnya Irish resmi bercerai dari Ammar Zoni.

Tanpa banyak kabar soal hubungan asmara, tiba-tiba saja Irish melangkah ke pelaminan. Perjalanan cinta yang berlangsung cepat ini pun memicu rasa penasaran netizen, terlebih tak banyak yang mengetahui latar belakang perkenalan mereka.

Irish akui, mungkin keputusan menikahnya terlihat cepat di mata sebagian orang. Tapi ibu dua anak ini merasa, hanya dirinya yang memahami sepenuhnya perjalanan hidup dan segala ujian yang telah dilewati.

Sementara keluarga dan sahabat-sahabat Irish Bella mendukung keputusannya, beberapa netizen tetap julid dan mempertanyakan bagaimana Irish bisa move on dengan begitu cepat dari Ammar Zoni. Padahal, Irish telah resmi bercerai dari Ammar pada Februari 2024. Selain itu, masa iddah-nya juga sudah selesai, yang berarti dia sudah diperbolehkan memulai hubungan baru dengan pria lain.

alasan Irish Bella mantap menikah cepat  Instagram

foto: Instagram/@_irishbella_

Sahabat dekat Irish, Fenita Arie, turut memberikan pandangan mengenai proses perkenalan Irish dan Haldy. Dalam sebuah wawancara, Fenita menceritakan bahwa Irish pernah bercerita kepadanya mengenai pria yang sedang mendekatinya. Namun, Irish Bella tidak ingin berlama-lama dalam proses pendekatan, sehingga ia memutuskan untuk menjalani taaruf bersama Haldy.

"Ada lah pernah ngasih tahu, 'Mi aku lagi deket InsyaAllah,'" ungkap Fenita Arie dikutip brilio.net dari YouTube Starpro, Kamis (24/10).

Fenita juga mengungkapkan bahwa Irish Bella menjalani proses taaruf dengan sangat cepat. Hubungan mereka dibersamai oleh para guru agama, dan hal ini membuat Irish yakin untuk segera menikah ketika sudah merasa cocok dengan Haldy.

"Mereka prosesnya taaruf, jadi prosesnya masyaAllah banget, dibersamai dengan guru-guru kita. Jadi cepat," ujar Fenita.

"Nggak lama-lama dekatnya. Jadi ketika sudah cocok, rasa klik, langsung dinikahkan," tambahnya.

alasan Irish Bella mantap menikah cepat  Instagram

Instagram/@_irishbella_

Mengingat proses taaruf yang begitu cepat, Fenita Arie bahkan belum sempat berkenalan langsung dengan Haldy Sabri. Di hari pernikahan Irish Bella yang diadakan secara tertutup di kediamannya di Cinere, Depok, Fenita juga berhalangan hadir karena sedang berada di luar kota.

Sebagai informasi, Haldy Sabri adalah seorang pengusaha asal Aceh yang sukses di bidang kesehatan. Perusahaannya secara rutin menyuplai alat-alat kesehatan ke berbagai rumah sakit, laboratorium, hingga balai penelitian di seluruh Indonesia. Kesuksesannya ini semakin melengkapi perjalanan hidup barunya bersama Irish Bella, yang kini tengah menikmati kebahagiaan dalam pernikahan mereka.