Brilio.net - Wanita mana yang tak bangga bila memiliki kaki jenjang dan semampai? Bagian tubuh ini dirasakan sangat penting sebagai senjata andalan tebar pesona disamping kecantikan wajah tentunya. Ini juga yang biasanya dijadikan modal bagi seseorang untuk menjadi seorang model yang berjalan di catwalk.
Namun apa jadinya jikalau kaki yang dimiliki ternyata tidak proporsional dengan tubuh kita? Nah salah satunya seperti yang dialami oleh model cantik asal China bernama Dong Lei. Dilansir dari Koreaboo, Rabu (7/6), baru-baru ini model yang baru berusia 16 tahun ini mendapatkan perhatian publik karena proporsinya yang tampak tak nyata. Dengan tinggi 180 cm, kaki Dong Lei ternyata memiliki panjang sekitar 120 cm atau setinggi bocah usia 7 tahun. Diakui oleh Dong Lei bahwa kakinya tersebut didapatkan dari genetik orangtuanya yang memang berpostur tinggi.
Kariernya berawal dari kawan-kawan dan para gurunya yang menganjurkan Dong untuk mengikuti ajang model. Dan sekarang ia menjadi salah satu model sensasional di China. Wah seperti apa sih, Dong Lei? Yuk simak foto-foto Dong Lei di bawah ini!
1. Dong Lei, model dengan kaki terpanjang yaitu sepanjang 120 cm.
foto: koreaboo
2. Panjang kakinya doang bisa setinggi bocah usia 7 tahun lho.
foto: koreaboo
3. Dong Lei mengaku badannya yang tinggi didapat dari kedua orangtuanya yang juga tinggi.
foto: pann
4. Panjang banget kan bro?
foto: weibo
5. Saat ini Dong Lei menjadi salah satu model fenomenal asal Negeri Tirai Bambu ini karena badannya yang suuuper tinggi ini.
foto: weibo
Recommended By Editor
- Dikira sudah 20-an tahun, kamu nggak akan sangka usia model cantik ini
- 4 Pasangan aktor-aktris ini pernah beradegan ranjang di film
- Terlihat muda, kamu pasti nggak bakal menyangka dengan usia cewek ini
- Usia lebih dari setengah abad, 8 seleb ini masih cantik dan seksi
- 11 Seleb Indonesia ini hobi pamer foto berbikini, bikin 'panas-dingin'