Brilio.net - Musisi Addie MS dan penyanyi Memes tengah merayakan ulang tahun ke-34 pernikahan tepat hari ini, Senin (13/9). Pada momen ini, Addie MS membagikan sejumlah foto kenangan 34 tahun bersama Memes melalui Instagram pribadinya @addiems999. Dalam foto tersebut, Addie pun menceritakan awal pertemuannya dengan Memes hingga akhirnya menikah dan kini telah dikaruniai dua anak.

 Addie MS ungkap kisah cinta berliku Instagram/@addiems999

foto: Instagram/@addiems999

Sebelum menikah, Addie MS rupanya sudah mengagumi Memes. Apalagi, Memes adalah seorang model dan mantan cover majalan Gadis awal tahun 1980-an. Suatu hari, Addie MS diminta menjadi pelatih untuk band SMA 3 Jakarta, di mana Memes menjadi penyanyinya. Dari situ, keduanya memutuskan untuk menjalin asmara.

"Singkat cerita, kami jadian. Memes mengawal karier bermusikku sejak awal. Menemaniku di studio saat aku rekaman utk Vina Panduwinata, Utha Likumahua, bikin jingle dll, sambil mengerjakan tugas kuliahnya," tulis Addie MS.

 Addie MS ungkap kisah cinta berliku Instagram/@addiems999

foto: Instagram/@addiems999

Pasangan yang dikenal selalu romantis satu sama lain dan terkesan adem ayem ini ternyata juga mengalami banyak lika liku, terutama sebelum menikah. Orang tua masing-masing sempat ragu dengan profesi musisi yang mereka pilih.

"Sebelum ketemu Memes, aku dihadapkan pada ketidaksetujuan papa terhadap pilihanku berprofesi sebagai musisi. Sampai aku putuskan untuk hidup mandiri tanpa dibiayai papa lagi sejak lulus SMA. Begitu pacaran dengan Memes aku harus menghadapi tantangan serupa dari keluarga Memes, yang meragukan profesi musisi," sambung Addie MS.

Setelah lulus SMA, Addie MS harus hidup mandiri karena membiayai hidup sendiri tanpa bantuan orang tua. Ia pun harus meyakinkan orang tuanya sendiri dan orang tua Memes. Meski begitu, Memes selalu memberi dukungan kepada Addie hingga pada akhirnya kedua orang tua pun luluh.

"Alhamdulillah Memes tidak pernah meragukan profesiku dan terus mendukung, sampai akhirnya kedua orang tuanya luluh," ungkap Addie.

 Addie MS ungkap kisah cinta berliku Instagram/@addiems999

foto: Instagram/@addiems999

Addie MS juga menyebutkan, sebenarnya mereka merencanakan pernikahan pada 25 Oktober 1987 namun dimajukan sebulan lebih menjadi tanggal 13 September.

Keputusan memajukan tanggal pernikahan itu bukan karena alasan yang buruk. Sebaliknya, Addie MS kala itu baru saja mendapat penghargaan BASF Award dan mendapat hadiah jalan-jalan ke Brazil di bulan September. Meski akad nikah dimajukan, namun resepsi pernikahan menurut Addie tetap sesuai rencana semula yaitu 25 Oktober 2021.

"Sebenarnya, resepsi dipersiapkan tgl 25 Oktober. Tapi karena kebetulan aku dapat penghargaan BASF Awards yg hadiahnya jalan2 ke Brazil di bulan September maka akad nikah dimajukan ke 13 September, agar kami bisa manfaatkan trip ke Brazil sebagai honeymoon," terang Addie.

 Addie MS ungkap kisah cinta berliku Instagram/@addiems999

foto: Instagram/@addiems999

Meski pernikahan mereka sering dijadikan teladan bagi pasangan lain karena keharmonisan keduanya, Addie MS justru mengatakan pernikahan mereka tak lepas dari berbagai cobaan.

Kami masih harus terus belajar dari pasangan-pasangan lainnya, ungkap Addie merendah.

Addie MS dan Memes kini telah dikaruniai dua orang anak, Kevin Julio dan Tristan Juliano. Selama 34 tahun pernikahan, pasangan ini selalu jauh dari gosip miring.