Brilio.net - Kabar duka datang dari keluarga serial legendaris Si Unyil. Pengisi suara Pak Ogah meninggal dunia karena sakit yang ia derita cukup lama. Pria bernama asli Abdul Hamid bin Poerjono itu mengembuskan napas terakhirnya pada Rabu (28/12) pukul 19.30 WIB di rumah sakit Kartika Husada.

Sebelum akhirnya menghadap Sang Pencipta, sang istri, Yuyun menyampaikan bahwa kondisi Pak Ogah belakangan ini memang terus menurun. Ia diketahui beberapa kali harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Yuyun juga mengatakan bahwa sang suami sempat pulang beberapa hari setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit. Namun sejak pulang ke rumah, kondisinya pun semakin menurun.

Kepergian Pak Ogah menyisakan duka mendalam bagi keluarga, termasuk anak-anaknya. Bagi Dono Arsiano, anak ketiga mendiang Pak Ogah, banyak momen indah yang dilewati bersama sang ayah semasa hidupnya.

Dono Arsiano berujar, salah satu momen yang tak terlupakan ketika Pak Ogah berulang tahun. Dono mengatakan ada kebiasaan rutin yang selalu ia lalui bersama Pak Ogah. Ternyata, kebersamaan tersebut jadi salah satu momen terakhir yang dilaluinya bersama mendiang sang ayah.

"Setiap bapak ulang tahun pasti kita ngumpul. Walaupun sederhana ya cuma keluarga. Pasti yang nggak ketinggalan mie, makan mie. Pasti setiap tahun. Kemarin kan tanggal 3 Desember bapak ulang tahun, pasti harus ada mie," kenang Dono seperti dikutip brilio.net dari kapanlagi.com, Kamis (29/12).

Anak Pak Ogah kenang sosok sang ayah © Instagram

foto: Instagram/@pakogah_real