Brilio.net - Okie Agustina resmi menggugat cerai suaminya, Gunawan Dwi Cahyo, pada Jumat (10/11) kemarin. Okie ditemani kuasa hukum dan anaknya, Kiesha Alvaro, ke Pengadilan Agama Bogor, Jakarta. Proses perceraian ini menjadi kali kedua dalam pernikahan mantan istri Pasha Ungu tersebut.
Kiesha Alvaro turut mendampingi ibunda untuk bentuk dukungan sebagai seorang anak. Aktor berusia 19 tahun tersebut mengaku kecewa dengan ayah sambungnya yang berselingkuh dari Okie Agustina. Padahal, saat menikah Gunawan pernah mengucap tiga janji kepada Okie.
"Satu, nggak bikin bunda nangis, dua nggak akan menyakiti bunda dan yang ketiga bakal bertanggung jawab," ungkap Kiesha Alvaro di Pengadilan Agama Bogor, dikutip brilio.net dari liputan6.com pada Sabtu (11/11).
Kasus perceraian karena adanya dugaan perselingkuhan menandakan Gunawan melanggar tiga janjinya kepada Okie. Bagi Kiesha, Gunawan melanggar janji menandakan ketidakseriusannya saat menikah dulu.
foto: KapanLagi.com/Nuzulur Rakhmah
"Udah, karena kalau laki-laki akan menepati janjinya. Jadi kalau nggak berarti berarti bukan laki-laki," imbuh Kiesha.
Kiesha Alvaro sempat menghubungi Gunawan dan Okie Agustina mengenai permasalahan yang terjadi. Ketidakcocokan menjadi faktor lain yang membuat ibunda dan ayah sambungnya bercerai.
"Akhirnya aku tanya bunda, 'oh dia gini gini gini'. Aku coba telpon akhirnya. Aku coba telpon tanya alasannya kenapa. Terus cerita katanya gini gini gini, bilang nggak suka, nggak cocok," jelasnya.
Kiesha menilai sudah terlambat berbicara tentang ketidakcocokan. Terlebih pernikahan ibunya dan Gunawan sudah berjalan lebih dari 10 tahun. Hal tersebut seharusnya sudah disampaikan sejak awal pernikahan.
Recommended By Editor
- Okie Agustina resmi gugat cerai Gunawan Dwi Cahyo, ditemani Keisha Alvaro ke pengadilan agama
- Heboh Gunawan Dwi Cahyo diduga pelukan dengan selingkuhan di hotel, Okie Agustina berikan klarifikasi
- Buka suara atas dugaan perselingkuhan rumah tangganya, Gunawan Dwi Cahyo sampaikan permintaan maaf
- Okie Agustina sudah ditalak Gunawan Dwi Cahyo, kini bakal gugat cerai suami ke Pengadilan Agama
- Okie Agustina ungkap ramalan gonjang-ganjing rumah tangganya, sempat tak percaya