Brilio.net - Setelah resmi menyelesaikan wajib militernya pada beberapa waktu lalu, tak butuh waktu lama bagi Lee Min-ho untuk mendapat project drama baru. Beberapa waktu lalu, mantan kekasih Bae Suzy ini telah dikonfirmasi akan comeback lewat drama berjudul The King: The Eternal Monarch.

Kabar kembalinya Lee Min-ho di layar kaca pun disambut hangat para penggemar yang memang sudah merindukan akting aktor berusia 31 tahun ini. Penggemar semakin dibuat antusias menanti drama tersebut lantaran Kim Eun-sook duduk sebagai penulis. Drama tersebut pun bakal jadi project reuni keduanya.

Sementara untuk pemeran utama perempuan, aktris Kim Go-eun terpilih sebagai pemeran utama mendampingi Lee Min-ho. Hwa&Dam Pictures selaku rumah produksi drama tersebut, mengonfirmasi kebenaran berita keterlibatan Kim Go-eun dalam drama ini pada Senin (20/5).

go-eun x min-ho   2019 brilio.net
foto: Soompi

Dalam drama tersebut, Kim Go-eun akan memerankan dua karakter sebagai Jung Tae-eul yang merupakan seorang detektif di Republik Korea dan Luna seorang kriminal di Kekaisaran Korea. Sama seperti Lee Min-ho, drama ini juga akan menjadi ajang reuni bagi Go-eun dan Eun-sook setelah Goblin.

"Tidak mudah untuk memainkan dua karakter detektif dan penjahat yang sangat berbeda. Kami percaya bahwa dengan kepiawaian Kim Go-eun sebagai aktris yang telah ditunjukkan dalam drama Goblin, ia akan dapat berhasil mengambil dua karakter yang berbeda," ungkap perwakilan Hwa&Dam seperti dilansir brilio.net dari laman Soompi, Rabu (22/5).

Namun sayang, terpilihnya Kim Go-eun sebagai pemeran utama yang mendampingi Lee Min-ho menuai pro dan kontra. Beberapa warganet secara terang-terangan menyampaikan rasa tidak setujunya atas terpilihnya Kim Go-eun. Menurut mereka, Kim Go-eun dianggap kurang pas menjadi lawan main Lee Min-ho.

"Dia tidak cocok dengan Lee Min Ho," komentar salah satu netizen di kolom komentar OSEN via Nate, seperti dilansir dari Netizenbuzz.

"Lee Min Ho punya fitur yang kuat. Mereka tidak cocok," komentar warganet lainnya.

"Ha... Kenapa Kim Go Eun? Saya sangat dulu sangat menunggu siapa yang akan jadi pemeran wanitanya," tutur warganet lain dalam kolom komentar di Sports Kyunghyang via Naver.

Meskipun banyak yang mengaku tak setuju, namun tak sedikit pula warganet yang memberikan dukungan untuk drama ini. Mereka mengaku dibuat tidak sabar untuk menyaksikan comeback Lee Min-ho dan Kim Go-eun.

"Sepertinya dramanya akan bagus," tweet @legendsofhyyh.

"AKHIRNYAAAAAAA GO EUN KEMBALIII," cuit @NoodleSama.

Sementara itu, The King: The Eternal Monarch akan menjadi drama fantasi tentang dua paralel universe dari Republik Korea dan Kerajaan Korea. Drama ini akan mulai syuting paruh kedua 2019 dan dijadwalkan tayang pada paruh pertama 2020.