Brilio.net - Bagi generasi era 2000-an pasti sudah tidak asing dengan pencarian bakat Akademi Fantasi Indosiar atau AFI. Kompetisi bernyanyi ini ini sangat populer di Indonesia kala itu, hingga kini artis-artisnya masih tetap dikenal. Salah satunya, Arjuna AFI.

Pemilik nama lengkap Arjuna Prima Iskandar ini menjadi pengusaha sukses. Namun, perjuangannya untuk menjadi sekarang ini tentu tak mudah. Arjuna menghadapi berbagai tantangan yang berliku dan membuatnya hampir menyerah.

Dilansir dari kanal YouTube HENRY & YOU CHANNEL, Arjuna memulai bisnis dari nol selepas dari AFI dan usai ditinggalkan sang istri tercinta. Istri Arjuna, Luri AFI, meninggal pada 2009 setelah melahirkan buah hati keduanya.

Arjuna mengaku dia juga berhenti bernyanyi. Meski kala itu, ada banyak job untuk bernyanyi

"Setelah istri saya meninggal itu saya benar-benar dari nol lagi. Bahkan saya benar-benar nggak mau nyanyi karena saya saking sedihnya, saking dropnya saya ditinggalkan istri saat itu," jelasnya, dikutip brilio.net pada Minggu (10/7).

Arjuna membeberkan alasan mengapa dia berhenti bernyanyi saat itu. Ada banyak kenangan sang istri kala masih bersama.

"Saya juga kalau saat itu job-job nyanyi selalu bareng istri. Saya selalu paketin. Di saat istri saya nggak ada, mau menerima nyanyi, rasanya hampa gitu, saya nggak mau," ungkapnya lebih lanjut.

Kisah jatuh bangun Arjuna AFI  berbagai sumber

foto: Instagram/@arjuna_afi_prima