Brilio.net - Belum lama ini, host Najwa Shihab menggagas konser "Di Rumah Aja" untuk menggalang dana penanggulangan wabah corona Covid-19. Mengawali konser tersebut, semua musisi diminta untuk melantunkan tembang lawas karya Ian Antono, berjudul Rumah Kita.

Dari banyaknya musisi, Glenn Fredly salah satu yang juga terlibat bersama Trio Lestari. Namun pada hari H, hanya dua personel Trio Lestari yang tampil dalam konser amal itu.

Rupanya ada cerita pilu di balik penampilan Glenn Fredly merekam lagu Rumah Kita.

Hal itu dibagikan Najwa Shihab di akun Instagram terverifikasi miliknya, pada hari yang sama.

"Sahabat saya, Glenn Fredly berpulang malam ini. Terakhir kami berkontak minggu lalu. Memintanya merekam video ini dan mengajaknya ikut konser musik amal #dirumahaja," ujar tuan rumah Mata Najwa.

Ia mengunggah video berdurasi 1 menit 57 detik yang menampilkan pemilik album Kembali dan Selamat Pagi Dunia itu melantunkan "Rumah Kita." Dalam video itu, Glenn Fredly tampak masih bugar.

Ia mengenakan topi motif garis zigzag dan kaus abu-abu.

"Belakangan saya baru tahu ketika menyanyikan dan membuat video ini Kakak Glenn sedang menahan sakit kepala luar biasa," tulis Najwa Shihab. "Tapi dia memang orang yang tidak pernah mau mengecewakan orang lain. Video ini adalah rekaman penampilan terakhirnya sebelum berpulang."

Najwa Shihab pun menyampaikan terima kasih untuk dedikasi dan energi pelantun "Januari" dan "Kasih Putih" itu dalam proyek amal tersebut.

"Terima kasih kakak. Nanti kita cerita soal kakak lagi. Karena cerita soal kebesaran hati kakak terlalu berharga jika tidak dibagi. Salam sayang dari kami semua di Narasi," pungkasnya.

Seperti diketahui, Glenn Fredly meninggal dunia akibat penyakit meningitis. Ia menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Setia Mitra Jakarta pukul 18.47 WIB dalam usia 44 tahun