Brilio.net - Komedian sekaligus presenter Tukul Arwana sudah lama vakum dari dunia hiburan. Bukan tanpa alasan, Tukul tak lagi wara-wiri di depan kamera karena sempat mengalami stroke pendarahan otak. Hal tersebut membuatnya tak sadarkan diri dan dilarikan ke Rumah Sakit.
Tukul harus menjalani operasi di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Jakarta. Kondisi komedian yang kini berusia 59 tahun yang semula lemah, kini berangsur-angsur membaik. Kondisi terakhir Tukul saat ini sudah bisa menggerakkan tubuh.
Namun, saat ini Tukul masih kesulitan berbicara. Hingga kini Tukul masih menjalani terapi untuk memperbaiki kondisinya pasca operasi.
foto: Instagram/@zhovan_arwana
Meski kondisi tubuhnya belum sepenuhnya pulih, hal ini tak membuat Tukul berdiam diri di hari bahagia sang anak. Tukul mendampingi anak bungsunya saat kelulusan sekolahnya.
Momen ini dibagikan oleh Wahyu Jovan Utama lewat Instagram pribadinya, @zhovan_arwana, pada Kamis (21/3). Dalam momen ini tampak anak yang akrab disapa Zhovan ini memakai toga dan jubah putih kelulusannya.
foto: Instagram/@zhovan_arwana
"GRADUATION ," tulis Zhovan dalam caption unggahannya tersebut.
Dalam foto tersebut, Tukul Arwana tampak sudah dapat duduk tegak dan menggerakkan tangannya. Ia memakai kemeja bernuansa biru cerah, sesuai dengan tema kelulusan Zhovan. Senyum ceria juga tersungging di bibirnya. Terlihat kedua anaknya, Zhovan dan Novita Eka Afriana berada di sampingnya.
Kondisi Tukul terlihat sangat membaik dibandingkan sebelumnya. Ia terlihat dapat mengekspresikan perasaan bangganya kepada anak bungsunya dengan mengangkat ibu jari.
foto: Instagram/@zhovan_arwana
Warganet mengucapkan selamat kepada Zhovan dan Tukul Arwana. Mereka mendoakan kesehatan Tukul agar kembali seperti sedia kala.
"Selamat mas jovan atas kelulusannya ,, sehat2 selalu mas tukul," ucap @shanum_hadi.
"Congrats Ya Zhovan.. mas Tukul Lekas Semhuh yaa," kata @poncosianturi.
"Segera pulih kembali mas tukul dan buat anak2nya sukses buat kalian semua," ucap @ekotralala90.
"Selamat ya nak, Tuhan selalu memberkati @zhovan_arwana dlm pendidikan dan cita2 zhovan, sekali lagi selamat ya nak, Tuhan berkati," kata @jeffmaliama.
Recommended By Editor
- 7 Kabar terkini Tukul Arwana, kondisi kesehatannya makin membaik
- Unggah kondisi terkini Tukul Arwana, sang anak tulis pesan haru
- Jenguk ke rumah, Andre Taulany beberkan kondisi terkini Tukul Arwana
- 9 Transformasi Tukul Arwana dulu hingga kini, awal karier Lenong Rumpi
- 7 Potret terbaru Tukul Arwana usai operasi pendarahan otak
- Kabar terbaru Tukul Arwana usai 2 bulan vakum, kini jalani fisioterapi