Brilio.net - Di era 90an, banyak sekali grup lawak yang menjulang dan populer berkat penampilannya di TV. Salah satu yang nggak bisa disepelekan tentu saja adalah grup 4 Sekawan yang digawangi Eman, Ginanjar, Derry dan Qomar.

Namun selepas era kejayaan mereka, masing-masing anggotanya punya kesibukan sendiri-sendiri. Derry masih sering tampil di beberapa sinetron, Ginanjar dan Eman pun demikian. Hanya Qomar yang jarang terdengar kabarnya.

Namun, beberapa hari ini beredar foto yang viral di media sosial yang mengabarkan kegiatan Qomar saat ini. Dirinya dalam beberapa hari ke depan, tepatnya tanggal 9 Februari 2017 mendatang akan dilantik menjadi rektor di Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS), Brebes, Jawa Tengah.

"Hayuk meriahkan pelantikan Rektor UMUS Brebes 2016-2020, Dimeriahkan artis ibu Kota......," unggah seorang karyawan di UMUS bernama Prio Ade Kurniawan lewat akun Facebooknya, seperti dilansir brilio.net, Senin (6/2).

Qomar  2017 kapanlagi.com foto: Facebook/Prio Ade Kurniawan

Menurut foto yang beredar, pelantikan pria bernama lengkap Nurul Qomar sebagai Rektor UMUS tersebut juga akan dimeriahkan oleh penampilan 4 Sekawan.

Lalu apakah Pak Rektor baru akan ikut melawak bersama sahabat-sahabatnya juga? Kita tunggu saja aksinya.