Brilio.net - Nama Aurelie Moeremans tentunya sudah tidak asing lagi di telinga publik. Kini namanya telah masuk dalam jajaran artis wanita yang aktingnya patut diperhitungkan. Sejumlah judul film, sinetron dan FTV sudah dibintangi aktris kelahiran 8 Agustus 1993 ini.

Di masa pandemi, Aurelie Moeremans mendapatkan tawaran bermain sebuah film yang berjudul Story of Kale: When Someone's in Love, yang merupakan spin off dari film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini. Aurelie mengaku dihubungi secara langsung lewat DM oleh sutradara Angga Dwimas untuk memerankan salah satu tokoh dalam film tersebut.

<img style=

foto: Instagram/@aurelie

 

"Bulan juni kemarin mas Angga DM aku, nanya apa aku mau main di salah satu film dia yang katanya bakal ada hubungannya dengan musik. Wah!," kata Aurelie dalam caption unggahan di Instagramnya.

Meski awalnya merasa takut untuk menerima tawaran bermain film di tengah kondisi pandemi Covid-19, akhirnya Aurelie pun menerima tawaran dari Angga Dwimas selaku sutradara film Story of Kale.

"Waktu itu masih parno untuk keluar rumah sih tapi karena ini filmnya mas Angga dan apalagi filmnya berbau-bau musik, aku ngga mikir panjang sih!," ungkapnya.

Dalam film tersebut, Aurelie harus beradu akting dengan penyanyi sekaligus aktor Ardhito Pramono yang sebelumnya berperan sebagai Kale dalam film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini.

"Ngga lama abis Dm itu, aku ke kantor Visinema, dikenalin ke Ardhito yang bakalan jadi lawan main aku dan disitu aku baru dikasih tau bahwa ternyata film itu adalah Spin-Off nya Kale !," jelas Aurelie.

Dalam film tersebut, Aurelie berperan sebagai Dinda yang menjadi pacar Kale. Dilansir brilio.net dari liputan6.com pada Jumat (23/10) secara garis besar, film Story of Kale: When Someone's in Love berkisah tentang Kale (Ardhito Pramono) yang menjalin hubungan dengan Dinda (Aurelie Moeremans). Dalam hubungannya, Kale berjanji akan membuat hidup Dinda selalu bahagia, bahkan akan memenuhi semua keinginan Dinda selama mereka bisa bersama. Sayangnya, hubungan mereka tidak berjalan baik hingga pada akhirnya Dinda meminta putus.

<img style=

foto: Instagram/@aurelie

 

Dalam konferensi pers virtual film Story of Kale beberapa waktu lalu, Aurelie menceritakan bahwa saat memerankan tokoh Dinda, dirinya teringat kisah cinta pribadinya yang pernah menjalani hubungan yang tak sehat alias toxic relationship.

"Jadi pas reading itu, aku related banget, aku ada di posisi Dinda (peran dalam film). Pas syuting mengalami kekerasan, dan beneran flashback. Nggak lama kok, abis syuting sembuh lagi kok," kata Aurelie Moeremans.

Lewat pengalaman pribadinya tersebut, Aurelie justru semakin bisa mendalami karakter Dinda dengan menuangkan traumanya akan sebuah toxic relationship itu ke dalam film.

"Kalau aku sih sembuh dengan waktu sih dan itu derita lama banget. Tapi itu membantu mendalami karakter, pas nangis beneran nangis, traumanya aku pakai di film ini," ungkap Aurelie Moeremans.

Aurelie merasa beruntung dapat beradu akting dengan Ardhito. Tak hanya itu, mereka juga berkolaborasi dalam musik. Keduanya berduet untuk lagu yang menjadi original soundtrack berjudul Sudah.

<img style=

foto: Instagram/@aurelie

 

Melalui Instagram pribadinya, Aurelie mengumumkan jadwal tayang film Story of Kale. Film tersebut mulai tayang di Bioskop Online mulai 23 Oktober 2020 pukul 17.00 WIB sekaligus menjadi film Original pertama dari platform tersebut. Harga tiket untuk menonton film tersebut juga sangat murah, cukup dengan Rp 10 ribu.

"Harga tiketnya cuman 10rb," kata Aurelie.