Brilio.net - Pesona salah satu juri ajang kompetisi memasak, Chef Arnold Poernomo memang selalu menarik perhatian publik. Bukan hanya kemampuannya dalam memasak saja yang ramai diperbincangkan, aksi-aksi lucunya di media sosial pun sering membuat warganet gemas.
Belakangan, namanya kembali menjadi sorotan lewat cuitannya di akun Twitter. Kali ini, Chef Arnold memamerkan potret dirinya ketika tengah menikmati bubur di pinggir jalan. Bukan karena tempat Chef Arnold menikmati semangkuk bubur ayam, namun justru penampilannya yang menjadi daya tarik warganet. Bagaimana tidak, dia terlihat begitu menawan, sambil mengenakan kacamata hitam, bak oppa-oppa Korea.
foto: Twitter/@ArnoldPoernomo
Ayah satu anak ini pun tampil mengenakan setelan jas berwarna merah muda dengan dipadukan kemeja motif warna ungu dan celana panjang biru muda. Dengan berpakaian rapi dan necis tersebut, Chef Arnold dengan santai menyantap bubur ayam gerobak di pinggir jalan.
foto: Twitter/@ArnoldPoernomo
"Bubur Ayam Simas Acom." tulisnya, yang mengisyaratkan ia termasuk grup bubur ayam tak diaduk, dilansir brilio.net pada Rabu (18/11).
Potret Chef Arnold saat menyantap bubur di pinggir jalan pun lantas memancing reaksi warganet untuk berkomentar. Banyak dari mereka yang justru salah fokus dengan penampilan pria kelahiran Surabaya tersebut.
"Lagi makan bubur di pinggir, aja keren bener outfitnya," kata @Farel_koplax
"Buset syep Arnold makan bubur ayam di pinggir jalan aja stylenya begini, bener2 dah ini Arnold Richnomo," ucap @_aiseptiyn
"Yaampun chef arnold Smiling face with open mouth and tightly-closed eyes makan bubur ayam di pinggir jalan aja maksimal bener bajunya, gimana klo pas kondangan?," tanya @amukanwarga
Tak hanya itu saja, para warganet lainnya justru memikirkan nasib tukang bubur. Mereka membayangkan jika tukang bubur tersebut mengikuti ajang kompetisi memasak dan harus mendapatkan berbagai saran serta masukan dari para juri masterchef.
"Chef Arnold beli bubur aja rapih bener dah pake jas pink segala, ini kang buburnya pasti tegang sambil berguman dalam hati, semoga lolos, semoga lolos, berasa ikutan audisi wkwkwk," ungkap akun @oh_cimeng.
"Kalau buburnya nggak enak disuruh pulang nggak ya kang buburnya?" lanjut @Erlitaa22.
"Pas di cobain , buburnya enk langsung di bilang the next master chef indonesia," terang @inzani_dito
"Bubur ayamnya di komentarin ga ya, Hmm bumbunya pas, pletingnya kurang menarik, Komposisi nya ga seimbang ya, Ayamnya terlalu sedikit, Kerupuknya terlalu berminyak," imbuh @littlebubble_fy
Recommended By Editor
- 10 Potret dan catatan perjalanan karier Iga Azwika hingga kini
- 8 Momen Dimas kembaran Raffi Ahmad bertemu bos TV, dapat sepatu mewah
- Unggah foto lagi nongkrong, gelas minuman Ranty Maria jadi sorotan
- Jalani swab test, ekspresi Dian Sastrowardoyo bikin salah fokus
- 12 Tahun berlalu, begini kabar terbaru 8 pemain sinetron Jelita