Brilio.net - Menjamurnya boyband awal tahun 2010, membawa nama Bisma Karisma masuk dalam deretan musisi yang digilai banyak penggemar. Ia tergabung dalam boyband SMASH.
Kepiawaiannya bernyanyi dan juga menari membuat siapa saja begitu menikmati setiap penampilannya. Tak hanya itu, parasnya yang tampan dengan senyumnya yang manis juga membuat pria asal Bandung itu memancarkan pesona memikat.
Namun, setelah boyband yang digawangi oleh Rafael, Rangga, Morgan, Dicky, Reza dan Ilham itu memutuskan vakum, para personelnya memilih untuk bersolo karier. Tak terkecuali Bisma Karisma.
Hinggah kini Bisma masih bersinar di dunia hiburan. Tak hanya di dunia tarik suara, Bisma juga mencoba peruntungan di dunia akting.
Melihat kesuksesannya sekarang, yuk kita lihat seperti apa yah perjalanan karier pria 30 tahun itu sebelum terkenal. Berikut ulasannya seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Selasa (1/12).
1. Bakat menari Bisma sudah dimiliki sejak lama. Bahkan sebelum tergabung dalam boyband Smash, ia seorang penari breakdance nasional.
foto: Instagram/@sibisma
2. Selain itu, Bisma juga sempat tergabung dalam beberapa band sebagai drummer, perkusi dan juga vokalis. Namun, sayangnya tak bertahan lama.
foto: Instagram/@sibisma
3. Untuk terus mengasah kemampuannya dalam menari, ia juga pernah mengikuti ajang Let's Dance di Global TV dan mendapat juara di Let's Dance Goes To Japan pada 2009.
foto: Instagram/@sibisma
4. Bisma pun kemudian mendalami kemampuannya dalam bermusik dengan bergabung dalam boyband Smash pada 2010. Di puncak kejayaannya itu, Smash mengeluarkan album perdana di tahun 2011 yang diberi nama sama seperti nama grup vokal mereka, Smash yang berisi empat lagu hits mereka. I Heart You jadi salah satu single yang menuai kesuksesan.
foto: Instagram/@sibisma
5. Karena darah seninya mengalir cukup deras, pemain film Koboy Kampus itu pada pertengahan tahun 2014 memulai solo karier dengan single pertamanya berjudul Lakukanlah.
foto: Instagram/@sibisma
6. Kepiawaiannya dalam bernyanyi membuat Bisma tergabung dalam project We Love Disney Indonesia dan menyanyikan lagu Under The Sea untuk film The Little Mermaid.
foto: Instagram/@sibisma
7. Tak puas dalam karier bermusiknya, Bisma juga mencoba peruntungan di dunia seni peran. Debut pertamanya di dunia akting dengan bermain di sinetron ABG Jadi Manten dan Cinta Cenat Cenut pada awal 2015.
foto: Instagram/@sibisma
8. Sukses di layar kaca, Bisma pun merambah ke dunia layar lebar. Ia membintangi film berjudul Juara. Menariknya, lewat film ini Bisma memenangkan piala Aktor Pendatang Baru Terpilih di ajang Piala Maya 2016. Sejak saat itu ia makin serius di dunia film. Beberapa judul film pun telah ia mainkan.
foto: Instagram/@sibisma
9. Sempat vakum lama dan memilih untuk menekuni dunia seni peran, akhirnya Bisma kembali merilis single terbarunya, Frekuensi.
foto: Instagram/@sibisma
"Lagu ini dibuat lebih enerjik pada sisi aransemen serta lirik. Mencerminkan karakter saya dalam menjalankan kehidupannya yang terus bergerak dan berenergi," ujarnya kepada media dalam konfrensi pers virtual peluncuran single terbaru Frekuensi, Selasa (1/12).
"Prosesnya cukup panjang untuk pembuatan single inim saya dibantu oleh Lafa Pratomo dari Ruang Waktu Music yang juga berperan sebagai produser. Dengan proses yang iteratif dan berbagai keseruan eksplorasi bersama Lafa Pratomo, perjalanan single ini pun sesuai dengan tema yang saya inginkan yaitu manusia yang bermain," pungkasnya.
Recommended By Editor
- 5 Fakta menarik keterlibatan Bisma dalam film Kadet 1947
- 7 Potret Andira Hadley pacar Bisma Karisma, gaya rambut curi perhatian
- Lewat single terbaru, Bisma Karisma ceritakan sisi kelam hidupnya
- Jarang tersorot, ini 10 potret mesra Bisma SMASH dan sang kekasih
- Dituding hengkang dari SMASH , ini jawaban tegas Bisma