Brilio.net - Belakangan ini, penampilan Melly Goeslaw mencuri perhatian karena dinilai semakin ramping. Rupanya, wanita yang akrab disapa Teh Melly ini melakukan operasi pemotongan bagian lambung yang dikenal dengan bariatric surgery. Diketahui, dia menjalani operasi tersebut pada Juli 2022.

Operasi bariatric yang ditempuh Melly bukan tanpa alasan. Nyonya Anto Hoed ini mengaku lelah melakukan beragam diet dari minum obat hingga suntik kurus tanpa hasil yang memuaskan. Dia pun akhirnya menjalani operasi bariatric dengan melakukan pemotongan lambung hingga 85 persen.

"Aku akhirnya kan melakukan bariatrik. Operasi bariatrik itu potong lambung. Jadi lambung aku dipotong 85 persen," ungkapnya dilansir dari liputan6.com.

Sejak menjalani operasi bariatric, nggak hanya penampilannya saja yang berubah drastis. Porsi makannya pun tak lagi seperti sebelumnya. Diperlihatkan melalui akun Instagram pribadinya, Melly memperlihatkan menu makan siangnya yang ada di dalam piring.

 

porsi makan siang melly goeslaw © TikTok

porsi makan siang melly goeslaw
© TikTok/@sylviasyl5

Beda dari kebanyakan, piring Melly hanya berisikan kisaran satu sendok nasi dengan lauk satu potong serta sambal. Masing-masing lauk, sambal, dan nasi, diambil dengan porsi sedikit. Sehingga, piringnya tampak nyaris kosong di beberapa bagian.

"Porsi makan siangku," tulis Melly Goeslaw dalam keterangan Instagram Story-nya, Senin (26/6).

Postingan Melly yang kemudian dibagikan ulang melalui akun TikTok @sylviasyl5 itu langsung ramai menuai beragam komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang merasa tak relate dengan porsi makan siang Melly yang sangat sedikit.

"klo porsi makan siangku segitu harus di makan sama piring²nya biar kenyang," tutur @wahyunidaud16

"kalo aku porsi segitu boro2 nyampe lambung nyampe tenggorokan aja ngga, nyangkut digigi doang itu mah," tambah @strhy30

"Itu mah porsi sisa makanan gue, yg sebelumnya sepiring munjul wkwkwk," ujar @karetnyamerahh