Brilio.net - Dunia fashion Tanah Air sedang berduka. Desainer kondang asal Bandung, Barli Asmara meninggal. Ia meninggal di Bali di usianya yang ke-42 tahun pada Kamis (27/8).

Sederet artis pun berbela sungkawa atas kepergiannya. Beberapa artis bahkan mengunggah potret kenangan bersama Barli di masing-masing akun Instagram pribadinya. Tak hanya kondang sebagai desainer, Barli memang dikenal berkawan baik dengan para selebriti.

Semasa hidup, Barli Asmara telah melahirkan sederet karya dan menorehkan pencapaian luar biasa. Semangat pria kelahiran Bandung, 3 Maret 1978 ini khususnya untuk fashion dan seni telah tumbuh sejak masih bersekolah.

Diketahui, lelaki kelahiran Bandung 3 Maret 1978 tersebut memiliki perjalanan karier yang penuh liku. Perjalanan panjangnya dalam dunia fashion pun membawa namanya menjadi terkenal dan membanggakan. Berikut perjalanan karier Barli Asmara dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (27/8).

1. Belajar sendiri hingga menjadi desainer kondang.

Fakta perjalanan karier Barli Berbagai sumber

foto: kapanLagi.com

Kesuksesannya dalam dunia fashion ternyata tidak semulus yang orang bayangkan. Ia sempat tidak 'direstui' orangtua dalam menggeluti dunia fashion. Orangtuanya menginginkan dirinya menjadi tentara atau pebalap. Karena mendapat tentangan dari orang tua, ia pun harus belajar sendiri untuk mandiri supaya bisa sukses.

2. Pernah jadi pesuruh di rumah batik.

Fakta perjalanan karier Barli Berbagai sumber

foto: kapanlagi.com

Demi impiannya tersebut, ia bahkan rela jadi pesuruh di sebuah rumah batik. Dilansir dari kapanlagi.com, ia belajar dari orang-orang yang bisa menunjang kariernya, misalnya seperti tukang jahit dan tukang pola.

3. Debut di JFW 2008.

Fakta perjalanan karier Barli Berbagai sumber

foto: kapanlagi.com

Karier Barli Asmara semakin moncer sejak ia mengisi sesi peragaan busana Dewi Fashion Knights di Jakarta Fashion Week (JFW) 2008. Ia mengakui bahwa karier dan namanya dipertaruhkan pada ajang tersebut. Namun, ajang tersebut yang membuat namanya juga makin terkenal.

4. Merintis label dengan namanya sendiri.

Fakta perjalanan karier Barli Berbagai sumber

foto: barliasmara.id

Dilansir dari laman resmi Barli Asmara, Barli Asmara mengikuti mimpinya sejak dulu dan merintis label dengan namanya sendiri. Ia memproduksi ready-to-wear dan couture kelas atas untuk perempuan pada 2002 silam.


5. Tergabung dalam Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI) sejak 2011.

Meninggal di usia 42 tahun, ini 7 perjalanan karier Barli Asmara  2020 brilio.net

foto: Instagram/@barliasmara

Pada tahun 2011, ia tergabung dalam Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI). Tepat pada 2013, ia memperkenalkan label fashion pria "B Homme" dan label busana Muslim "B oleh Barli Asmara".

Lama berkecimpun di dunia fashina, ia pernah menerima penghargaan The Best Choice Dewi Knights, AMICA Young Talented Designer Award, ELLE Designer of the year, The Best 20 Designer for High End Masterpiece, hingga Kartika Magazine Best Designer of The Year.

6. Karyanya pernah dipakai Presiden Jokowi.

Fakta perjalanan karier Barli Berbagai sumber

foto: kapanlagi.com

Ia juga pernah merancang busana Presiden Jokowi, tepatnya sebelum Jokowi dilantik menjadi menjadi Presiden RI. Walau Jokowi belum dilantik menjadi presiden, namun kala itu ia sudah menjadi Presiden terpilih.

7. Koleksi terakhir menuai perhatian publik.

Fakta perjalanan karier Barli Berbagai sumber

foto: Instagram/@barliasmara

Karya terakhirnya sebelum meninggal dunia berjudul "Unchained". Karya terinspirasi dari individu-individu yang berani mengekspresikan diri. Ia mengabadikan karyanya dalam jepretan foto hitam putih. Ia mengunggahnya di akun Instagram @barliasmara pada Jumat (7/8).