Brilio.net - Beberapa waktu lalu, media sosial sempat diramaikan dengan unggahan artis cantik Ariel Tatum. Melalui Instagram Stories-nya, Ariel menunjukkan foto Kartu Tanda Penduduk (KTP) pribadinya. Ia menceritakan kondisi KTP-nya yang sedikit terkelupas di bagian fotonya.

Bisa dikatakan, KTP sendiri merupakan identitas yang cukup jarang diekspos. Sontak, nama Ariel Tatum ramai jadi perbincangan publik. Hal tersebut lantaran pas foto pesinetron 24 tahun ini dianggap berbeda dari kebanyakan pas foto KTP pada umumnya. Ariel tampak begitu cantik dan menawan.

Rupanya, aksi tunjukkan KTP kemudian menjadi tren di kalangan selebriti. Termasuk pula bagi selebgram Mimi Peri. Dikenal sebagai sosok yang humoris, lewat akun Instagram-nya, pria yang populer dengan sebutan Peri Kayangan itu ikut memperlihatkan identitas aslinya.

KTP Mimi Peri © 2020 brilio.net

foto: Instagram/@mimi.peri

"Mengelupas...foto ktp aku.....dulu aku tomboy banget," tulis Mimi Peri seperti dikutip brilio.net dari Instagram-nya, Senin (30/11).

Dalam unggahan, Mimi diketahui berasal dari Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara. Terlihat, KTP elektronik yang dibuat pada 2012 silam tersebut sudah berlaku seumur hidup. Mimi juga menuliskan pekerjaanya yakni sebagai seorang wiraswasta.

Menariknya, Mimi Peri tanpa sungkan memperlihatkan penampilannya dalam pas foto. Berbeda dari gaya kesehariannya yang kerap memakai rambut palsu dan makeup tebal, dalam foto KTP-nya ia tampil dengan rambut pendek di bawah kuping serta poni samping.

KTP Mimi Peri © 2020 brilio.net

foto: Instagram/@mimi.peri

Sama halnya dengan Ariel Tatum, dengan aksi kocaknya, Mimi menyebut KTP-nya sudah mengelupas. Selain itu, dirinya menegaskan jika sudah tomboy sejak dari dulu

Tak selang lama, unggahan pria bernama asli Ahmad Jaelani itu menuai beragam reaksi warganet. Banyak warganet yang justru salah satu fokus dengan foto lawas seorang Mimi Peri. Salah satunya gaya rambut Mimi yang disebut mirip arti Korea.

"Polem alias poni lempar," tulis @whulandary.

"Wahhh kok mirip sehun yaaa rambutnya tapi," ujar @lestadyan.

"Mirip zayn malik," komen @_ninprp22.

"Kok bisa ya foto ktp orang orang pada cakep," sebut @ikijengenku.