Brilio.net - Bagi kamu yang mengalami era 90-an, pasti nggak asing dengan seleb ganteng yang sering menjadi bintang iklan. Wajahnya kerap nongol jadi model iklan, sebut saja iklan sampo yang mengudara di layar kaca pada tahun 1996 lalu. Dalam iklan tersebut, ia bergaya sebagai seorang mahasiswa. Tagline nya yang berbunyi "Ah, teori!" pun sangat ikonik dan diingat hingga kini.

Nama Marcellino makin populer saat membintangi pemeran antagonis di Misteri Gunung Merapi, memerankan Sembara. Aktor kelahiran 22 Maret 1974 ini multitalenta, tak hanya fotogenik, akting memukau tapi juga memiliki suara indah.

Namun, Marcellino kini jarang terlihat di televisi usai ikut bermain di sinetron Nathan & Nadia. Berusia 48 tahun, Marcellino ternyata memiliki wajah yang awet muda. Bahkan potret Marcellino yang diunggahnya disebut netizen mirip Andy Lau, aktor Mandarin.

Model era 90-an ini disebut mirip Andy Lau  2023 brilio.net

foto: Instagram/@marcellinozhang

Penasaran dengan potret dan kabar terbaru Marcellino Zhang? Brilio.net merangkum dari berbagai sumber, (1/2) berikut kabar dan potret terbarunya.