Brilio.net - Aktris yang dikenal sebagai Sarah di sinetron lawas Si Doel Anak Sekolahan, Cornelia Agatha, dilantik menjadi Ketua Komnas Perlindungan Anak DKI Jakarta, Rabu (22/12). Momen pelantikan itu bertepatan dengan Hari Ibu.
foto: Twitter/@Cornel_OnStage
"Hari ini,saya dilantik sebagai Ketua Komnas Perlindungan Anak Provinsi DKI Jakarta. Mohon doanya ya," tulis Cornelia Agatha di akun Twitter-nya. "Anak Terlindungi, Indonesia MajuRed heart."
Pada unggahannya itu, terlihat Cornelia Agatha bersama Ketua Komnas Perlindungan Anak Indonesia, Arist Merdeka Sirait di gedung KPAI. Tampak momen pelantikan berjalan lancar dan Agatha berharap bisa mengemban tugasnya dengan baik.
foto: Twitter/@Cornel_OnStage
Pada unggahan Instagram Stories-nya perempuan berusia 48 tahun ini pun turut membagikan momen bahagia tersebut. Dia bersyukur atas pelantikan tersebut, hal itu membuktikan bahwa dirinya masih dipercaya mengemban suatu tugas yang tidak mudah tentunya.
"Puji Tuhan, hari ini pelantikan pengurus Komnas, Perlindungan Anak Provinsi DKI Jakarta. Saya terpilih menjadi Ketua Komnas Perlindungan Anak DKI Jakarta. Mohon doa dan supportnya," tulis Agatha.
Dia pun mengucapkan terimakasih pada segenap orang-orang yang telah memberikan support dan telah mempercayainya untuk mengemban tugas tersebut.
foto: Instagram/@perempuanpanggung
Cornelia Agatha mendapatkan banyak tanggapan dari unggahannya itu. Mereka berharap Agatha bisa menjalani tugasnya dengan baik.
"Selamat mbak Semoga bisa menjaga amanah dengan baik ya mbak, semoga masa depan anak2 Indonesia kedepan nya bisa lebih baik lagi," kata @chocolate280704.
"Selamat Kak Lia... Semoga amanah dalam menjalankan tugas, sehat dan semangat selalu Kak Lia aamiin," tulis @elitaseptilalaa.
"Congratulation Kak Li ku sayang....Sparkling heart Selamat atas tugas barunya, proud of you kakak cantikku Face throwing a kissSmiling face with heart-shaped eyes," ujar @SKhasirih.
"Alhamdulillah. Semoga amanah mengemban tugasnya. Big hug mbak Lia Hugging faceHugging faceSmiling face with heart-shaped eyesSmiling face with heart-shaped eyes," timpal @Ida_Amal.
Recommended By Editor
- 9 Potret lawas Cornelia Agatha jadi model cover majalah, memesona
- 11 Potret lawas pernikahan Si Doel & Sarah di sinetron, auto nostalgia
- 10 Potret Cornelia Agatha di sinetron dan film lawas, cantiknya pol
- 8 Beda gaya Cornelia Agatha dan Maudy Koesnaedi saat jadi cover girl
- 5 Momen Cornelia Agatha jalani sumpah profesi advokat
- 10 Penampilan Cornelia Agatha saat main teater ini manglingi