Penampilannya pun tak kalah menjadi sorotan. Ia terlihat cantik dengan rambut pendek dan gaun merahnya. Saat maju ke depan, KD pun mengungkap kebahagiaannya sebagai pemenang. Hal itu ia sampaikan dengan menggunakan bahasa Inggris secara fasih.

"I am very happy because i think all the finalist have a good voice, have a good song, so i dont believe it (Saya sangat senang karena saya berpikir semua finalis memiliki suara yang bagus, lagu yang bagus, saya nggak percaya ini)," ujar Krisdayanti seperti dilansir brilio.net pada Selasa (9/8).

Momen lawas Krisdayanti juara Asia Bagus  TikTok

foto: TikTok/@eniey_tiktokshop

Unggahan video tersebut kini telah ditonton sebanyak 1 juta kali dan mendapatkan lebih dari 20 ribu likes serta 718 komentar hingga Selasa (9/8). Banyak warganet yang memuji suara indah Krisdayanti dan menyoroti wajah imutnya tersebut. Tak hanya itu, penampilan Krisdayanti muda pun disebut-sebut mirip dengan sang anak, Aurel Hermansyah.

"ya allah plek ketiplek aurel banget sampe gerak geriknya cantik dan imut masya allah," puji @imalady_91

"beda bnget KD dulu dgn skrg masih polos, mirip Aurel kecil," kata @strawberrysugar72

"mbak KD dari dulu memang sdh cantik. manis sekali senyumnya," ujar @arieztaodelia

"ky Aurel Hermansyah..suara sama mukanya ga buang2 aurel," komentar @kikidam10

@eniey_tiktokshop nenek aamena nih bos, senggol donk#aurelhermansyah#aurelhermansyah10 #attahalilintar #krisdayantilemos #krisdayanti_news #sangdiva suara asli - Eny_tiktokshop