Brilio.net - Kabar bahagia tengah menyelimuti komedian Mpok Alpa. Dia baru saja melahirkan bayi kembar laki-laki melalui operasi caesar pada Senin (7/10) di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelum masuk ke ruang operasi, Mpok Alpa sempat membagikan perasaannya kepada sahabatnya, Melaney Ricardo, yang juga hadir meliput momen penting ini. Tak dipungkiri jika dirinya merasa begitu deg-degan.
"Sebenarnya deg-degan, sudah mau masuk ruang operasi, nah suara itu (bunyi monitor jantung) yang bikin deg-degan," ujar Mpok Alpa.
Sekitar pukul 9:28 WIB, Melaney Ricardo mengabarkan bahwa Mpok Alpa telah berhasil melahirkan dua bayi laki-lakinya dalam kondisi sehat dan sempurna. Suara tangisan bayi yang kuat menjadi penanda kelancaran proses persalinan.
Alhamdulillah guys, berkat doa-doa kalian, Mpok Alpa lancar, baby-nya dua, baik, cowok, sehat, dan nangisnya kencang banget, ungkap Melaney dikutip brilio.net @melaney_ricardo, Senin (7/10).
Momen ini juga menjadi spesial bagi Mpok Alpa, karena pada persalinan anak pertamanya, suaminya tidak sempat menemaninya di ruang operasi. Kali ini, dia memastikan suaminya hadir mendampingi sepanjang proses kelahiran.
"Ini momen anak kembar, gue mesti ditemenin sama lo. Mau lo pingsan kek, pokoknya lo temenin," kata wanita 37 tahun itu.
Tak hanya kebahagiaan yang dirasakan, persalinan Mpok Alpa juga mendapatkan perhatian dari rekan seleb, yakni Raffi Ahmad. Sebelumnya, Raffi sempat menjanjikan untuk membantu biaya persalinan sahabatnya tersebut.
Gua kasi kado nanti lahirannya gua beresin, tenang aja yang penting lu sehat-sehat ya, ujar Raffi dalam tayangan FYP.
Tak tanggung-tanggung, suami Nagita Slavina ini yang mengatur rumah sakit dan dokter yang akan menangani proses persalinan Mpok Alpa. Usut punya usut, dokter yang menangani kelahiran bayi kembar Mpok Alpa adalah dokter yang sama yang membantu persalinan Nagita Slavina dan Aurel Hermansyah.
Mengenai biaya, Raffi sempat berkelakar bahwa dirinya siap merogoh kocek hingga ratusan juta untuk mendukung proses persalinan sahabatnya tersebut. Namun, Irfan Hakim sempat mengatakan jika Raffi merogoh kocek sampai Rp 150 juta.
Jangan disebut ntar diskon. Ada dua bayinya, belum biaya... ya sudah nggak apa-apa yang penting sehat, canda Raffi.
Persalinan bayi kembar ini pun menjadi momen yang luar biasa bagi Mpok Alpa yang kini usianya sudah hampir menginjak kepala empat. Dia mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran proses persalinan ini, meskipun melahirkan bayi kembar tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit.
Masyaallah luar biasa. Ini persalinan anak kembar pasti biayanya besar, tapi alhamdulillah Allah ganti semuanya dengan rezeki yang luar biasa, ucap Mpok Alpa.
Kehadiran kedua bayi laki-laki ini tentu menjadi berkah bagi keluarga kecil Mpok Alpa dan Ajie Darmaji. Terlebih dengan dukungan penuh dari teman-teman dekat mereka seperti Raffi Ahmad dan Melaney Ricardo.
Recommended By Editor
- Hamil anak kembar di usia 37 tahun, 9 potret Mpok Alpa pamer baby bump ini dipuji makin cantik
- Punya rumah mewah di perkampungan, ini 11 potret balkon Mpok Alpa yang disulap jadi dapur mini
- Pesonanya manglingi dikira Amanda Manopo, 7 pemotretan maternity Mpok Alpa jelang kelahiran si kembar
- Renovasi rumah tanpa arsitek, 11 potret walk in closet Mpok Alpa semua koleksi tasnya dari rekan seleb
- Hamil anak kembar di usia 37 tahun, begini 11 momen Mpok Alpa gelar gender reveal di lokasi syuting
- Hamil anak kembar di usia 37 tahun, begini 6 momen Mpok Alpa lakukan USG kandungan
- Nggak pakai jasa arsitek, 11 potret kamar tidur Mpok Alpa ini letak kamar mandinya dibuat tersembunyi