Uniknya lagi, saat masuk ke dalam kelas, Witan tidak sendirian melainkan ditemani oleh sang istri, Rismahani. Sama halnya dengan Wita, Rismahani terlihat malu-malu saat masuk ke dalam kelas bareng suami. Ibu satu anak ini tampil santai memakai gamis motif garis, hijab abu-abu, dan sandal berwarna hitam.

Kebersamaan Witan dan Rismahani ini sukses bikin baper warganet. Ternyata bukan cuma Pratama Arhan dan Azizah Salsha saja yang terlihat romantis di setiap kesempatan. Penyerang sayap kanan timnas U-23 juga punya sisi romantis dengan istrinya.

momen kocak Witan Sulaeman telat masuk kelas TikTok

foto: TikTok/@apsih031

Di luar lapangan, Witan diketahui cukup sering mengunggah foto kebersamaannya dengan sang istri. Dari postingan-postingan tersebut, terlihat Witan cukup sering memberikan kejutan untuk istri tercinta. Keduanya menikah pada Mei 2022 lalu, di kampung halamannya di Kota Palu.

Video ini langsung disorot dan menuai beragam komentar netizen. Banyak yang mengomentari penampilan Witan yang rapi, formal, ditambah senyumnya yang lugu ala mahasiswa baru.

momen kocak Witan Sulaeman telat masuk kelas  2024 berbagai sumber

foto: Instagram/@witansulaiman_

"Di lapangan jadi bintang, pas kuliah kayak maba," tulis akun @_zhonglisa.

"Kayaknya kalau udah senior nggak bakal dipakai lagi tuh almamater kalau cuma masuk kelas mah. Kayak maba banget Witan," kata akun @gitasinatra_.

"Dosen: masuk kelas telat, mau jadi apa kamu? Witan: Mau jadi striker Timnas nih bos!" kata akun @ananda_mentari berkelakar.

"Dosennya bingung nggak ya ngasih nilainya gimana. Jarang masuk tapi bawa harum nama negara . Belum lagi kalau ada tugas kelompok ," kata @skyiesbutter penasaran.

@apsih031 #witansulaiman #unisapalu @FekonUnisaPalu suara asli - abdulrosid292