Brilio.net - Sejak menikah dengan Fadel Islami, rumah tangga Muzdalifah kerap diterpa kabar miring. Salah satunya karena Fadel dituding hanya ingin dompleng kekayaan Muzdalifah. Seakan menepis tudingan tersebut, pasangan yang menikah pada 26 April memperlihatkan kemesraannya di berbagai momen.

Namun, belum lama ini rumah tangga keduanya kembali jadi sorotan. Mengunggah foto dirinya sedang terbaring di rumah sakit, tak terlihat sang suami menemani Muzdalifah. Lewat laman Instagram, Muzdalifah bercerita jika hanya ditemani putri sulungnya, Dewi Nurmania.

muzdalifah unggah potret terbaring sakit  instagram

foto: Instagram/@muzdalifah999

"Allah lagi ksh hadiah ,, insya allah ini buat penggur dosa 2 ku ,, alhamdulillah ad ank yang temenin mama nya kerumah sakit @dewinurmania," tulis Muzdalifah, dilansir brilio.net, Jumat (25/11).

Mantan istri Nassar ini tampak memperlihatkan infus di tangannya. Sementara itu, sang putri yang mengenakan masker terlihat menunggu sang ibu di seberang ranjang rumah sakit. Momen ini semakin membuat warganet menduga jika rumah tangga keduanya sedang tak baik-baik saja.

Pasalnya, sebelumnya Muzdalifah mengunggah foto dengan caption yang seolah memberi sinyal jika pernikahan yang sudah dibina tiga tahun telah kandas. Memperlihatkan potret selfie di mobil, Muzdalifah menulis caption tentang kesendirian dan kesabaran yang akan berbuah manis.

muzdalifah unggah potret terbaring sakit  instagram

foto: Instagram/@muzdalifah999

"Kesindirian & Kesabaran mu pastii berubah manis .km diam bersabar saat d Aniyaya , km tak membalas saat d fitnah & km msh bisa tersenyum saat d hina , di situlah Perlahan 2 Allah mengangkat derajat mu & memberi pertolongan d saat yang tepat," tambahnya.

Nggak hanya itu, Muzdalifah juga tampak menghapus beberapa fotonya dengan sang suami, Fadel Islami di Instagram. Begitupula dengan Fadel yang tak menyisakan foto satupun dengan sang istri di Instagram-nya.

Sontak warganet pun ramai mengomentari laman Instagram Muzdalifah. Banyak dari mereka menyarankan Muzdalifah untuk fokus berkarier daripada menikah lagi bila berujung cerai.

muzdalifah unggah potret terbaring sakit  instagram

foto: Instagram/@muzdalifah999

"Fokus sama anak2 dan kelola bisnis aja buk...," tutur @nurul.bilqis.3

"Ku mencium aroma kurang bagus SMG rumah tangga mba baik2 saja,,," ucap @faridavendy

"Sdhlah mb lbh baik fokus membesarkan anak2 aja, yakin pasti bisa," tambah @tutupuriz