Brilio.net - UU KPK dan RUU KUHP yang ramai menjadi pembahasan publik ini kini menimbulkan gelombang protes dari para mahasiswa di berbagai kota besar di Indonesia. Ratusan ribu mahasiswa dari berbagai wilayah di Indonesia sudah mulai turun di jalanan untuk melayangkan protes sejak Senin (24/9).
Di Jakarta, para mahasiswa dari Jabodetabek juga masih menjalankan aksinya di depan Gedung DPR di Senayan hingga Selasa (24/9). Dalam aksi demo tersebut, para mahasiswa tentu membawa poster-poster yang berisi tuntutan mereka kepada pemerintah.
Tak hanya poster bertuliskan kalimat serius, para mahasiswa juga membawa poster kocak. Nggak sedikit juga yang melibatkan nama selebriti dalam poster tuntutan mereka lho. Salah satunya adalah poster yang dibawa seorang mahasiswa ini nih. Dalam poster dengan latar belakang warna pink tersebut, seorang mahasiswa meminta Presiden untuk mengesahkan dirinya dengan Anya Geraldine.
foto: Instagram/@anyageraldine
"Pak Presiden sahkan saja saya dengan Anya Geraldine jangan RUU nya," kata pendemo tersebut dalam poster seperti dikutip brilio.net, Selasa (24/9).
Tahu namanya terpampang dalam poster demo mahasiswa, Anya Geraldine pun mengunggah potret tersebut di akun Instagram pribadinya. Pemain film Yowis Ben ini juga menuliskan reaksinya yang mempertanyakan maksud dari kalimat dalam poster tersebut.
"gimana ini maksudnya?," tulis Anya Geraldine.
Unggahan Anya Geraldine tersebut pun mengundang beragam reaksi hingga belasan ribu komentar dari para pengguna media sosial. Banyak warganet yang menganggap poster tersebut dengan tawa lantaran dianggap lucu.
"Terbaik memang warga +62 LANJUTKAN!!!!," kata akun @abyrespati.
"Ahahahhahahahahhaa," tulis akun @itsrossa910.
"Hahahahaha...bisa aja nih abangnya ??. Cieee Anya... Eh apaan sih gue," ungkap akun @yang.terdalam.
Recommended By Editor
- Unggah foto bareng Abidzar anak Uje, pose Anya Geraldine jadi sorotan
- Anya Geraldine kerap tampil seksi, fotonya saat berhijab tuai pujian
- Anya Geraldine ungkap gaya pacarannya yang tak biasa, protektif?
- 7 Seleb ini beri dukungan demo mahasiswa tolak RUU KUHP & UU KPK
- 10 Tulisan pamflet dan spanduk demo #GejayanMemanggil ini kocak