baju sang ibunda Nikita Willy bikin salah fokus  2023 brilio.net

foto: Instagram/@nikitawillyoffial94

Dalam foto tersebut, Yora Febrina tampak mengenakan baju branded yang harganya terkenal cukup mahal. Warganet pun salah fokus pasalnya pada foto tersebut tampak Nikita tengah merayakan ulang tahun yang ketiga. Artinya, foto tersebut kemungkinan diambil pada tahun 1997-an. Sementara itu, di tahun tersebut ibunda Nikita Willy terlihat mengenakan baju dengan merek Chanel.

Tak sedikit dari warganet yang menyimpulkan bahwa keluarga aktris cantik ini pun telah berkecukupan sejak zaman dulu. Selain baju yang menuai sorotan, paras mamanya pun tak kalah jadi buah bibir. Sejak zaman dulu hingga saat ini, kecantikan nenek dari Issa Xander Djokosoetono atau Baby Izz ini tak pernah pudar.

baju sang ibunda Nikita Willy bikin salah fokus  2023 brilio.net

foto: Instagram/@nikitawillyoffial94

Warganet yang kagum pada kebersamaan keluarga Nikita Willy ini pun meninggalkan beragam komentarnya.

"Emak gue jaman dulu pake baju harga 30 rebu aja udah mahal banget lah ini syanelll masyaAlloh. Mudah2an rezekinya nular yaa aamiinnn," komentar netizen @mooramura di kolom komentar postingan Nikita Willy.

"Slide ke 4 mama yora pada zaman dolo udah pake Channel waaakkk," ungkap akun @la.tsyf.

"Old money ini mah," tulis @dini.adriyani08

"jaman segitu pake chanel, niki tajir melintir juga dari lahir," ujar akun @ephiphanythedoughty

"jaman segitu bajuna udh chanel," kata akun @urebelongstome.