Brilio.net - Warganet heboh dengan fashion Nindy Ayunda saat tampil dengan busana yang menyerupai baju tidur saat menghadiri acara ulang tahun anak penyanyi Krisdayanti. Publik pasti mengira busana tersebut harganya murah karena model sejenis banyak dijual di pasar-pasar baju. Padahal, busana Nindy ini harganya fantastis, yakni Rp 3,1 juta karena terbuat dari sutera murni.

mahal kayak murahan Istimewa

foto: Instagram

Nah, ternyata bukan hanya Nindy yang mengalami nasib seperti ini. Sejumlah artis lainnya juga pernah dikira mengenakan busana murahan padahal aslinya berharga mahal. Siapa saja di antaranya? Berikut ulasannya dikutip dari berbagai sumber, Kamis (14/9).

1. Ayu Tingting.

mahal kayak murahan Istimewa

foto: Instagram

Artis cantik ini memang tak pernah lepas dari pemberitaan. Ada aja berita tentang pelantun Alamat Palsu ini. Salah satu yang menyita perhatian warganet adalah soal penampilannya. Ayu pernah dikira memakai celana training murah. Padahal, harga celana itu hampir Rp 500.000.

2. Siti Badriah.

mahal kayak murahan Istimewa

foto: Instagram

Pedangdut ini pernah bikin heboh lantaran celana jeans yang dikenakannya. Warganet membully penampilannya karena celana jeans tersebut desainnya sobek-sobek, layaknya celana bekas.

3. Kanye West.

mahal kayak murahan Istimewa


foto: culturepop

Artis yang satu ini kerap tampil dengan kaus putih polos yang sepintas mirip kaus dalam yang harganya puluhan ribu rupiah. Padahal, kaus Kanye ini harganya sekitar Rp 1,5 juta.

4. Rihanna.

mahal kayak murahan Istimewa

foto: youtube

Sandal penyanyi Rihanna ini juga mengecoh netizen karena sangat mirip dengan sandal murah yang banyak dijumpai di pasaran. Padahal sandal jelly slides ini harganya sekitar Rp1,2 juta dan keluaran dari brand ternama, Puma.