Brilio.net - Penggemar film Warkop DKI tentu ingat dengan para gadis Warkop yang ikut meramaikan film tersebut. Mempunyai paras yang cantik dan berpenampilan seksi, membuat para pemeran yang ada di Warkop ini ikonik setiap filmnya. Biasanya gadis-gadis itu berperan sebagai kekasih Dono, Kasino, dan Indro.

Salah satu gadis Warkop yang cukup populer dan disukai banyak penonton adalah Eva Arnaz, ia pernah debut di film Maju Kena Mundur Kena sebagai pacar Dono, Marina. Film ini menceritakan tentang persahabatan Dono, Kasino dan Indro di sebuah indekos. Dono dan Indro merupakan anak buah Kasino di suatu bengkel. Sebagai bos, Kasino melarang dua temannya tersebut untuk menyukai wanita.

Marina yang tiba-tiba pindah ke indekos Dono dan Indro ini membuat Kasino kaget karena ternyata Marina merupakan wanita yang selama ini ia cari. Kasino mencoba untuk mendekati Marina, namun sayangnya wanita tersebut lebih memilih Dono. Marina mengaku bahwa ia telah menikah dengan Dono setelah ditemui oleh kakek dan neneknya.

Marina yang diperankan oleh Eva Arnaz ini merupakan artis terkenal era 80-an, diketahui hingga saat ini ia sudah membintangi lebih dari 50 film. Ia juga pernah menjuarai ajang None Jakarta pada tahun 1976. Setahun kemudian ia juga menang dalam ajang Ratu Jakarta. Alhasil namanya menjulang tinggi di dunia modeling membuat ia banjir tawaran untuk bermain akting.

Di Warkop DKI, Eva sering memerankan sosok seksi, dia juga main dalam film Warkop berjudul Pintar-Pintar Bodoh dan Lupa Aturan Main. Pada tahun 80-an, Eva Arnaz terkenal sebagai bintang film panas. Namun kini ia sudah mengubah penampilan. Dari tampil seksi, Eva Arnaz yang kini sudah sangat tertutup.

Penasaran bagaimana transformasinya? Berikut potretnya dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (4/5).