Brilio.net - Baru-baru ini kabar miring kembali menerpa Rizky Billar yang mengalami kebangrutan. Kabar ini bersamaan dengan kasus KDRT yang dilakukan pada Lesty Kejora.

Tak hanya soal bangkrut saja, muncul isu jika mobil-mobil mewah yang dipakai Rizky Billar ini hanya pinjaman. Seolah tidak menerima adanya isu tersebut, Daniel Eddy, Ayah Rizky Billar memamerkan BPKB mobil meah milik putranya itu.

"Siapa yang bilang pinjam-pinjam, ngarang aja. BPKB-nya nih, asli lo, nggak tipu-tipu, " kata Daniel dilansir brilio.net dari Liputan6.com, Kamis (10/11).

Kakak Billar juga pernah diminta untuk memberikan konfirmasi apakah benar mobil-mobil mewah milik adiknya hanya meminjam showroom demi mengisi sebuah konten.

"Masih ada kan banyak mobilnya, ada Ferrari, Lamborghini, BMW. Itu juga punya dia semua,"kata Bobby.