Brilio.net - Membicarakan kabar selebriti Tanah Air memang tak ada habisnya. Salah satu seleb yang sering menjadi pusat perhatian adalah Wulan Guritno. Sejak pertama kali kemunculannya di dunia hiburan, Wulan Guritno dikenal sebagai aktris, model sekaligus presenter cantik. Selama berkecimpung di dunia hiburan, Wulan juga sudah membintangi begitu banyak film dan sinetron Tanah Air.

Ibu dari tiga anak ini juga sempat menjadi presenter di berbagai acara reality show televisi. Karena kiprahnya yang tidak sebentar, Wulan juga pernah memenangkan beberapa penghargaan bergengsi. Salah satu dari sederet penghargaan yang diraihnya adalah Indonesian Movie Awards 2012, ia berhasil menjadi Artis Terfavorit.

Tak hanya soal kariernya yang melejit, hal yang menarik untuk digali dari wanita kelahiran Inggris ini adalah penampilannya. Menginjak usia 37 tahun, pesona cantik Wulan Guritno tetap tidak pudar. Meski sudah kepala tiga, ia masih aktif membagikan segala aktivitasnya di media sosial Instagram.

Bak anak muda pada umumnya, ia juga sering berbagi outfit sehari-hari hingga aktivitas liburannya. Bahkan, baru-baru ini Wulan Guritno tak segan memamerkan pesonanya saat berada di dalam sebuah kereta. Tak biasa, ibu tiga anak ini mengenakan busana dengan belahan dada rendah. Namun demikian, ia justru menuai pujian dari para warganet.

Lihat postingan ini di Instagram

Never stop wondering .. Never stop wandering .. ..... .....

Sebuah kiriman dibagikan oleh Sri Wulandari Guritno (@wulanguritno) pada

"Never stop wondering ..
Never stop wandering ..," tulis Wulan dalam keterangan Instagramnya, seperti dikutip brilio.net, Rabu (25/9).

Unggahan yang mendapat lebih dari 20 ribu likes ini sontak banjir pujian dari warganet. Banyak yang mengatakan bahwa pesonanya tak luntur meski memasuki kepala tiga.

"So Beautifull girl," tulis akun @ariantogede.

"Keren momz, awet muda bgt," tambah akun @one_setiawan33.

"Cantik sekali, tante...," timpal akun @vian_s.

"Forever young," tulis akun @abdul_manan_alhafit.