Brilio.net - Saat ini, media sosial menjadi tempat terbaik untuk memasarkan produk. Lain dengan iklan televisi maupun media massa lainnya, promosi yang dilakukan di media sosial justru bisa lebih luwes. Kamu bisa berkreasi sekreatif mungkin untuk memasarkan produk di media sosial.

Apalagi saat ini muncul aplikasi bernama TikTok. Di TikTok, konten yang disediakan berupa video-video yang muncul di beranda secara acak sesuai algoritma. Maka dari itu, banyak content creator maupun brand yang beramai-ramai ingin FYP agar jangkauannya lebih luas. Para TikToker yang fokus berjualan ini punya metode promosi antimainstream dan pastinya kreatif. Misalnya, TikToker Cici Chania yang berjualan live bareng kucing kesayangannya, Pororo.

Nanti dulu, bukan cuma Cici Chania dan kucingnya Pororo saja yang punya strategi untuk dalam promosi. Buat kamu yang suka mantengin TikTok, pasti sudah nggak asing dengan seleb TikTok kerap memasarkan produk fashion dengan nama Tenue de Attire. Kontennya sangat unik karena melakukan cosplay karakter yang diminta oleh warganet. Mulai dari tokoh dangdut, K-Pop, dan masih banyak lainnya.

rahman permana tenue de attire  2024 brilio.net

foto: TikTok/@tenuedeattire