Brilio.net - Kasus meninggalnya putra Tamara Tyasmara dengan DJ Angger Dimas, Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante akhirnya menemukan titik terang. Setelah proses penyidikan, pihak kepolisian menetapkan YA, kekasih Tamara sebagai tersangka dalam kematian anaknya, Dante.

Ada beberapa bukti mendasar yang membuat YA resmi menjadi tersangka, salah satunya rekaman CCTV yang perlihatkan detik-detik YA menenggelamkan tubuh Dante ke dalam kolam renang hingga tak terlihat ke permukaan. Tamara Tyasmara selaku ibunda Dante bersyukur lantaran pelaku yang menyebabkan anaknya tewas sudah tertangkap.

tangis tamara pecah tak sangka kekasih tersangka  instagram

foto: Instagram/@tamaratyasmara

"Alhamdulillah, alhamdulillah pelaku sudah tertangkap," ujarnya, dilansir brilio.net dari Intens Investigasi, Jumat (9/2).

Terkait pemberitaan yang beredar mengenai ia memilih diam dengan kasus kematian anaknya yang masih jadi misteri, Tamara membantah tudingan tersebut. Ia menuturkan jika ikut mencari tahu penyebab anaknya meninggal dunia, yakni dengan mendatangi pihak kepolisian untuk mengusut tuntas kasusnya.

"Dari kemarin kita diam aja tuh bukan berarti aku nggak ngapa-ngapain. Semua orang bilang aku diam, aku diam. Aku tuh nggak diam. Kalau aku diam ngapain aku hari Kamis datang kesini," tambah Tamara.

Mantan istri DJ Angger ini menyebut ingin proses penyidikan kasus kematian sang anak berjalan dengan lancar. Ia pun mengungkapkan jika baru pertama kali melihat hasil rekaman CCTV tempat kejadian sang anak meninggal. Mengetahui hal itu, tentunya hati Tamara hancur.

tangis tamara pecah tak sangka kekasih tersangka  instagram

foto: Instagram/@tamaratyasmara

"Tadi juga aku udah lihat CCTV-nya dari awal sampai akhir. Ya nggak mungkin lah aku tega hanya diam aja. Anak aku meninggal loh bukan cuma koma, bukan cacat, bukan cuma sakit. Jadi nggak mungkin seorang ibu diam aja anaknya digituin. Mohon pengertiannya aja untuk semua bukan berarti aku tuh nutupin, tapi aku mau proses ini berjalan lancar," sambungnya.

Tamara hanya bisa menangis mengetahui fakta menyoal kematian anaknya lantaran dibunuh. Yang menyakitkannya lagi, pembunuh Dante merupakan pacarnya sendiri. Tamara ingin tahu motif yang dilakukan sang kekasih membunuh anaknya.

"Siapa sih ada yang nyangka gitu, nggak mungkin ada yang nyangka. Makanya kita sekarang mau tau, apa motifnya," pungkasnya.