Brilio.net - Angling Dharma mengisahkan Prabu Angling Dharma yang memimpin kerajaan Malawapati. Dalam perjalanannya, Angling Dharma menyuguhkan aksi heroik akan pendekar masa lalu dengan kesaktiannya, serta contoh kebajikan yang dilakukan para karakter saat memerangi kejahatan.
Sinetron kolosal yang populer pada era 2000-an mengusung pemain-pemain yang memiliki kualitas akting jempolan. Beberapa karakter yang cukup terkenal adalah Prabu Angling Dharma, Patih Batik Madrim, hingga Suliwa.
Tak hanya itu, kehadiran sederet pemeran pendukung juga membuat alur cerita sinetron kolosal ini menjadi semakin menarik. Salah satunya karakter Ni Sandang yang diperankan salah satu aktris langganan sinetron kolosal.
Kini, usai 18 tahun berlalu, sosok pemeran Ni Sandang ini masih aktif di layar kaca. Selain jadi entertainer, wanita ini juga terjun ke dunia bisnis dengan membuka usaha kuliner. Lantas seperti apa ya potret dan kabar terbarunya? Berikut brilio.net himpun dari pada Rabu (22/2).
1. Inilah sosok Ni Sandang yang diperankan artis cantik Lisda Oktaviani atau kerap disapa Lisda Oxalis.
2. Di tahun-tahun setelah Angling Dharma, dia pun tetap berkecimpung di dunia hiburan dengan bermain drama kolosal.
3. Kerap menjadi bintang serial kolosal langganan Genta Buana, sukses membuat nama Lisda Oxalis semakin populer dan dikenal luas publik.
4. Sebagai salah satu aktris langganan Genta Buana, Lisda juga sempat membintangi beberapa sinetron hits, salah satunya 'Dunia Terbalik'.
5. Tak hanya itu, dia juga kerap ikut membintangi FTV Kisah Nyata Spesial yang tayang di Indosiar.
6. Meski sudah menjalani kehidupan masing-masing, Lisda dan para artis Genta Buana tetap menjalin hubungan hangat.
7. Masih cukup aktif di dunia hiburan, Lisda juga mencoba peruntungan dengan menggeluti dunia bisnis kuliner.
8. Dia membuka sebuah restoran bernama Endeus Seafood yang berada di kawasan Jakarta Timur.
9. Selama berkarier hampir dua dekade, nama Lisda seolah jauh dari kabar miring.
10. Kini artis kelahiran Jakarta 21 Oktober 1983 ini tampak mengubah penampilannya.
11. Lisda tampil dengan lebih tertutup mengenakan hijab, hal ini membuat dirinya semakin terlihat anggun.
Recommended By Editor
- Pemeran Patih Batik Madrim di Angling Dharma ternyata sudah nikah 3 kali, ini 11 transformasinya
- Masih aktif berakting, ini 7 potret lawas pemeran Prabu Pancatnyana 'Angling Dharma' yang cool abis
- Dinikahi aktor Hollywood, ini 11 potret terbaru Galuh Angling Dharma yang kini menetap di luar negeri
- Pemeran Suliwa 'Angling Dharma' ini dulu primadona kini jadi hot daddy, intip 11 pesonanya awet muda
- Pemeran Patih Batik Madrim di Angling Dharma pernah jadi idola kaum hawa, ini 7 potret awal kariernya
- Aktris Angling Dharma ini ternyata dulunya penyanyi cilik populer 90-an, 11 transformasinya manglingi