Brilio.net - Kamu pasti tahu aktor tampan yang sedang naik daun Chicco Jerikho Jarumillind atau biasa disebut Chicco Jerikho. Pria kelahiran Jakarta, 3 Juli 1984 ini merupakan blasteran Thailand-Batak.

Mantan kekasih Laudya Cynthia Bella ini pun dikenal sebagai aktor yang totalitas dan juga berprestasi. Chicco telah mendapat beberapa penghargaan dalam dunia perfilman seperti Pemeran film terbaik dalam Cahaya dari Timur dalam Festival Film Indonesia (FFI) tahun 2014.

Bahkan tahun 2015-2016 ini Chicco nggak cuma membintangi satu film saja lho. Namun, ada beberapa filmnya yang rilis dalam waktu berdekatan. Nah, bagi kamu fans Chicco tentu akan menyadari 9 transformasi penampilan Chicco dari berbagai film yang telah dia bintangi seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (7/4):


1. Cinta Bunga

film chicco © 2016 brilio.net

foto: kapanlagi

Awal kemunculannya di Sinetron Cinta Bunga, Chico berperan sebagai Reno. Sekaligus beradu akting dengan Laudya Cinthia Bella. Dari sinilah mereka kemudian digosipkan dekat dan cinta lokasi.

2. Cahaya Dari Timur: Beta Maluku

film chicco © 2016 brilio.net

foto: 21cineplex

Dalam film ini Chico berperan sebagai Sani Tawainella, seorang pelatih sepak bola di daerah Maluku. Sani membawa misi mengharumkan nam baik anak timur, dan memajukan sepak bola Indonesia.

3. Filosofi kopi

film chicco © 2016 brilio.net foto: muvila

Dalam film ini, Chico berperan sebagai Ben. Seorang barista sekaligus pecinta kopi yang berpenampilan gondrong nyentrik.

4. Negeri Van Oranje

film chicco © 2016 brilio.net foto: Instagram

Di film ini kamu akan menemukan Chicco dengan penampilan yang sangat kinclong. Chicco berperan sebagai Geri, mahasiswa kaya yang selalu berpenampilan rapi seperti eksekutif muda. Sweater panjang dan jas, adalah setelan yang kerap dia kenakan.

5. A Copy of My Mind

film chicco © 2016 brilio.net foto: Instagram

Tampil gondrong dan sedikit urakan pun kembali Chicco mainkan dalam film A Copy Of My Mind. Dalam film yang dibintanginya bersama Tara Basro ini, Chicco berperan sebagai Alex. Seorang freelance translator VCD bajakan.

6. Aaach Aku Jatuh Cinta

film chicco © 2016 brilio.net

foto: Instagram

Dalam film ini, kamu bisa menemukan Chicco yang imut dan lucu. Karena menceritakan kehidupan semasa SMA bersama lawan mainnya Pevita Pearce.

7. Surat Dari Praha

film chicco © 2016 brilio.net foto: Instagram

Selain sebagai aktor, dalam film Surat dari Praha ini pun Chicco berperan sebagai produser.

8. Terjebak Nostalgia

film chicco © 2016 brilio.net foto: Instagram

Karakter Chicco yang kalem akan kamu temukan kembali di film ini. Berperan sebagai Reza, Chicco tampil dengan sedikit kumis tipis dan jenggotnya.

9. Surat Cinta Untuk Kartini

film chicco © 2016 brilio.net foto: Instagram

Film ini baru akan tayang 21 April 2016 nanti. Dalam Surat Cinta Untuk Kartini ini Chicco memerankan peran Sarwadi, seorang tukang pos yang menaruh hati pada sosok Kartini muda.