Brilio.net - Kisah sukses selebriti meniti karier di industri hiburan selalu menjadi inspirasi banyak orang. Bukan berkat nama besar dari orang tua, nggak sedikit para seleb yang meniti karier dari nol. Selain mengikuti ajang pencarian bakat, ada juga yang menjadi figuran di sinetron maupun di video klip.

Hal serupa juga dialami oleh bocah ini. Jauh sebelum dikenal sebagai pesinetron, bocah rambut bob ini harus melewati jalan panjang untuk meraih kesuksesan. Sejak anak-anak, bocah ini sudah mulai syuting meski hanya untuk peran sederhana. Kala itu, ia menjadi penari latar trio Kwek-Kwek dalam lagunya ‘Jangan Marah’.

penari latar trio kwek-kwek pernah hidup susah © berbagai sumber

foto: YouTube/surgawi

"Umur tujuh tahun itu sudah nari-nari. Trio Kwek-Kwek, aku penarinya, yang ku takut mamaku marah, itu aku penarinya. Bukan penyanyinya ya, penarinya," ungkapnya dilansir dari Sandiuno TV, Kamis (27/7).

Selama beberapa kali, ia menjadi peran figuran, salah satunya di sinetron hits 2000-an, Saras 008. Perjalanan hidupnya pun sejalan dengan perjalanan kariernya yang nggak mudah. Tak lahir dari keluarga kaya raya, bocah ini sempat hidup susah dengan makan nasi garam.

 

 

 

Namun, ia tak berputus asa begitu saja. Sampai akhirnya, ia dipercaya jadi tokoh utama. Namanya dikenal luas setelah berperan sebagai Siska, tokoh antagonis dalam sinetron Bawang Merah Bawang Putih. Yap, ia adalah Prianti Nur Ramadhani atau akrab disapa Nia Ramadhani.

penari latar trio kwek-kwek pernah hidup susah © berbagai sumber

foto: kapanlagi.com

Usaha Nia Ramadhani dalam meniti karier nggak sia-sia. Dalam proses yang dilewati, mampu membawa nama Nia semakin melambung. Setelah sukses menunjukkan totalitasnya dalam peran antagonis, ia langsung ditawari berbagai sinetron layr lebar. Terhitung, Nia juga membintangi lebih dari 15 judul sinetron.

Melanglang buana di dunia peran, membuat aktris keturunan Sunda-Norwegia-Belanda ini mendapatkan sejumlah tawaran pekerjaan. Salah satu yang semakin membuat wajahnya dikenal publik dengan menjadi bintang iklan. Terbukti, perempuan 33 tahun ini sudah membintangi sejumlah produk iklan ternama. Mulai dari produk makanan, minuman, sampo, hingga perusahaan besar lainnya.

Seakan tak puas bermain di layar kaca, ia pun menjajal kemampuan aktingnya di film layar lebar. Bahkan, film bergenre horor nggak ragu dijajal Nia. Film Suster Ngesot, Hantu Jembatan Ancol, dan Kesurupan adalah karya Nia Ramadhani dalam sepanjang karier filmnya.

penari latar trio kwek-kwek pernah hidup susah © berbagai sumber

foto: Instagram/@ramadhaniabakrie

Meski sudah menikah pun karier Nia justru tak menyusut. Dipersunting anak konglomerat, Ardi Bakrie pada 1 April 2010 lalu, penggemar Nia Ramadhani tak pernah sepi. Walaupun jarang terlihat bermain sinetron lagi, Nia tetap memiliki para penggemar setianya dalam berbagai kegiatan.

penari latar trio kwek-kwek pernah hidup susah © berbagai sumber

foto: Instagram/@ramadhaniabakrie

Bersamaan itu, penampilannya pun terlihat semakin menawan. Sebagai istri anak konglomerat, gaya Nia sering menjadi kiblat OOTD para wanita. Selain penampilan, pesona kecantikannya semakin terpancar.

Terlihat, saat tanding ‘Lagi-lagi Tenis’ yang diselenggarakan Raffi Ahmad, Nia sukses memukau penonton dan penggemarnya. Ibu tiga anak ini justru tampak menawan dengan riasan tipis dan penampilan body goals.