Brilio.net - Penyakit memang tidak mengenal status sosial seseorang. Siapapun bisa terkena penyakit tertentu. Salah satunya seperti penyakit hipertiroid yang sempat dialami beberapa selebritis Tanah Air.

Penyakit tiroid merupakan suatu penyakit gangguan yang disebabkan oleh kelainan bentuk atau fungsi dari kelenjar tiroid. Penyakit ini menyerang kelenjar tiroid yang terletak di leher yang memiliki fungsi untuk menghasilkan hormon tiroid yang mengatur metabolisme tubuh.

Ketika seseorang mengalami penyakit ini, maka harus segera ditangani dan diobati. Penderita juga harus memiliki keinginan untuk berjuang sembuh dari penyakit berbahaya tersebut. Di kalangan selebritis, ada beberapa yang keadaannya sudah berangsur membaik dan ada juga yang sedang berjuang sembuh dari penyakit hipertiroid.

Berikut ini beberapa deret kisah perjuangan selebritis sembuh dari hipertiroid. Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, pada Kamis (3/11).

 

 

 

1. Indra Bruggman.

Perjuangan seleb sembuh dari hipertiroid Berbagai sumber

foto: Instagram/@indrabruggman

Indra Bruggman yang merupakan seorang aktor dan pembawa acara belum lama ini dikabarkan mengidap penyakit hipertiroid. Penampilannya berubah menjadi kurus serta kehilangan banyak berat badan.

Bukan karena mengubah pola hidup, ternyata lelaki 41 tahun ini mengidap penyakit hipertiroid. Karena gangguan kesehatan tersebut, Indra memilih untuk vakum sementara dari dunia entertainment dan berjuang sembuh dari penyakit hipertiroid.

2. Rachel Amanda.

Perjuangan seleb sembuh dari hipertiroid Berbagai sumber

foto: Instagram/@auroramanda95

Penyanyi sekaligus pemain sinetron ini terkena kanker tiroid pada 2014 lalu ketika masih berusia 19 tahun. Ia mengatakan jika sebelum terkena kanker, Rachel Amanda menderita hipertiroid terlebih dulu.

Rachel Amanda baru menyadari penyakit tersebut ketika berat badannya semakin turun namun terdapat pembengkakan pada bagian leher. Tak hanya itu, jantungnya berdegup kencang dan tidak dapat berdiri lama. Kini Rachel Amanda tetap mengonsumsi obat seumur hidup untuk memastikan masalah yang sama tidak terjadi kembali.

3. Thalita Latief.

Perjuangan seleb sembuh dari hipertiroid Berbagai sumber

foto: Instagram/@thalitalatief

Selanjutnya, Thalita Latief juga pernah mengalami penyakit yang sama. tTpat pada awal 2020 lalu Thalita Latief menceritakan perjuangannya melawan penyakit hipertiroid.

Aktris berusia 33 tahun ini sempat mengungkapkan jika dirinya mengidap kanker tiroid stadium empat. Presenter cantik ini sudah menjalani berbagai tes dan pengobatan, termasuk operasi pengangkatan kanker tiroid. Kini, ia terus menjalankan pola hidup sehat untuk menjaga hormon tiroidnya agar selalu seimbang.

4. Jessica Iskandar.

Perjuangan seleb sembuh dari hipertiroid Berbagai sumber

foto: Instagram/@inijedar

Selanjutnya, Jessica Iskandar juga sempat mengejutkan publik. Pada November 2021 lalu, Jessica Iskandar mengungkapkan jika dirinya mengidap autoimun hipertiroid atau grave diseases.

Selama enam bulan, ibu dua anak ini wajib mengonsumsi 10 butir obat dari pagi, siang, dan malam. Setelah itu, Jessica Iskandar hanya mengonsumsi satu obat dan vitamin.

5. Raffi Ahmad.

Perjuangan seleb sembuh dari hipertiroid Berbagai sumber

foto: Instagram/@raffinagita1717

Nama Raffi Ahmad memang sudah dikenal banyak orang, tak sedikit acara televisi yang ia bintangi. Mondar-mandir di layar kaca dan selalu tampil bugar, ternyata Raffi Ahmad juga pernah terkena hipertiroid.

Raffi Ahmad bahkan sempat kehilangan pita suaranya. Raffi Ahmad pun memutuskan untuk tidak mengambil beberapa tawaran pekerjaan untuk menjalani berbagai pengobatan. Sekarang Raffi Ahmad sudah dinyatakan sehat dan terus menjaga kesehatan tubuhnya.