Brilio.net - Merebaknya virus corona di Indonesia sedikit banyak turut menghambat sejumlah aktivitas sehari-hari. Hal tersebut turut pula dirasakan pasangan artis Roger Danuarta dan Cut Meyriska.

Oleh karenanya, ketika pandemi ini nantinya berakhir, Cut Meyriska pun memiliki sebuah permintaan khusus kepada Roger. Adapun permintaan itu diungkapkan oleh Roger Danuarta langsung lewat media sosialnya.

Melalui akun Instagram pribadinya, pesinetron kelahiran 1982 tersebut mengunggah foto dirinya dan sang istri saat liburan di Thailand. Dari foto tersebut, diketahui bahwa Roger dan Cut Meyriska sedang berlibur di Pulau James Bond yang terkenal di Phuket.

Keduanya pun terlihat begitu menikmati pemandangan alam yang indah di atas sebuah perahu.

seleb Instagram

foto: Instagram/@rogerojey

"Ada yang kangen laut, sabar yah Bebe. Setelah Corona berakhir langsung kita kesana lagi. Klo sekarang di kolam aja dulu," tulis Roger seperti dikutip brilio.net pada Rabu (13/5).

Melihat unggahan tersebut, Cut Meyriska pun lantas menuliskan pesan di kolom komentar.

"Kolam ember. Itu muke Aku koq gtu sih? Emang yah kalau cowo posting foto mau2nya aja, gk nanya2 dulu, cari yg cantikan dikit kek," tulisnya.

seleb Instagram

foto: Instagram/@rogerojey

Lepas dari itu, warganet yang melihat foto-foto romantis Roger dan Cut Meyriska tersebut pun rupanya berhasil dibuat baper. Ya, tak sedikit yang merasa 'iri' dengan keharmonisan hubungan mereka.

"Suka banget klok liat pasang ini, jadi baper," tulis @anniunyikz.

"Kalian lucu bgt suka bingbing," sambung @raniazahhra.

"Semoga selalu bergandengan sampai ke JannahNya,,,,,pasangan yg paling bnyk di doakan seluruh masyarakat indonesia," tulis @nenengj4.