4. Nagita Slavina.
foto: Instagram/@raffinagita1717
Menggunakan tiga adat yang berbeda dalam pernikahannya pada tahun 2014 silam, Nagita tampil ayu dan anggun saat menggunakan adat Jawa lengkap dengan paes ageng untuk acara yang digelar di Jakarta. Nagita memilih jenis paes ageng Yogyakarta, sesuai dengan tempat tinggal asalnya.
5. Chacha Frederica.
foto: Instagram/@lemotionphoto
Sebelum memutuskan untuk berhijab, Chaha tampil ayu di hari pernikahan karena riasan paes ageng yang dikenakannya. Tak hanya satu, Chacha bahkan mengenakan dua jenis riasan paes yaitu paes Solo Basahan dan Jogja Ageng.
6. Aliya Rajasa.
foto: istimewa
Adat Jawa dikenakan dalam rangkaian acara pernikahan Siti Ruby Aliya Rajasa dan Edhie Baskoro Yudhoyono. Kali ini adat Yogyakarta yang dipilih tersebut akan mewarnai balutan resepsi pernikahan yang digelar, 26 November 2011 di Jakarta Convention Center. Riasan Paes Ageng khas Jogja memercantik putri kedua Menko Perekonomian Hatta Rajasa tersebut.
7. Erina Gudono.
foto: Instagram/@thebridestory
Erina Gudono telah resmi dinikahi oleh Kaesang Pangarep dan Erina Gudono pada Sabtu 10 Desember 2022 di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo, Jogja. Dalam prosesi tersebut, Erina tampil dengan kebaya berwarna putih yang dipadu dengan kain batik. Ia mengenakan riasan Paes Ageng khas Jogja berwarna hitam dengan hiasan prada emas di pelipisnya.
Selain itu, polesan makeup dari tangan Bennu Sorumba membuat penampilan Erina tampak begitu manglingi. Ia mengenakan kalung indah yang meyempurnakan penampilannya di hari bahagia.
Recommended By Editor
- Tampil anggun, 7 foto detail makeup Glenca Chysara lamaran hingga akad
- Riasan awal dibilang seperti cat, hasil makeup manten ini bak priyayi
- Wanita ini bagikan pengalaman makeup akad 8 tahun lalu, bikin nyesek
- Transformasi makeup manten ini bikin pangling, mirip Michelle Ziudith
- Hasil makeup kliennya dirombak perias lain, MUA ini kecewa