Brilio.net - Paskibra atau pasukan pengibar bendera, menjadi salah satu kelompok yang memiliki peranan penting di Hari Kemerdekaan Indonesia. Tugas utama mereka adalah mengibarkan bendera merah putih pada saat upacara tersebut.

Terpilih menjadi paskibra tentu menjadi kebanggan tersendiri, pasalnya tak semua orang bisa terpilih untuk menjadi pasukan ini. Apalagi, pencapaian ini tak mudah untuk diraih. Untuk bisa tergabung, seseorang harus melewati seleksi ketat dan menjalani latihan fisik selama berbulan-bulan.

Menariknya, deretan anak artis tanah air turut serta terpilih menjadi pasukan pengibar bendera ini. Kebahagiaan dan rasa bangga tentu dirasakan oleh deretan artis yang menjadi orang tuanya ini. Lewat unggahan di media sosial, ,mereka memperlihatkan potret sang anak yang mengenakan seragam putih dengan lencana di bahunya.

Kira-kira siapa saja ya anak artis tersebut? Berikut potret 7 anak artis saat jadi Paskibra, seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (17/8).