Brilio.net - Jalan cerita yang menarik dengan tema yang beragam membuat drama maupun film Korea memiliki penggemarnya tersendiri. Selain itu, akting yang ditampilkan para pemerannya membuat film maupun drama yang ditampilkan semakin bagus.

Bahkan, berkat akting para pemerannya yang menawan, sukses membuat penonton menjadi penggemar dari artis tersebut. Tak heran apabila deretan artis berikut memilki penggemar yang banyak berkat daya tarik serta kemampuan aktingnya yang mumpuni.

Namun, beberapa aktris Korea yang sudah memerankan berbagai macam film maupun drama yang sukses ternyata mengawali kariernya sebagai seorang model. Kini kian memesona, potret lawas mereka saat merintis karier menjadi model pun mencuri perhatian.

Ada yang terlihat manglingi, namun nggak sedikit yang bikin kagum karena pesonanya nggak luntur sama sekali. Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (29/11), berikut potret awal karier para aktris Korea saat jadi model.

1. Song Hye-kyo memulai kariernya sebagai model. Pada tahun 1996, saat dirinya berusia 14 tahun, ia memenangkan hadiah pertama dalam SunKyung Smart Model Contest. Kepolosan dan karisma energiknya membantunya memenangkan kontes model seragam.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: Twitter/@songhyekyopic

2. Shin Min-ah mengawali kariernya sebagai model majalah remaja 'KiKi' pada 1998 di usianya yang masih 14 tahun. Sejak itu, ia menjadi salah satu endorser yang paling diincar dengan bayaran tertinggi di Korea Selatan.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: Instagram/@magazine_kiki

3. Gong hyo-jin mengawali kariernya sebagai model. Ini merupakan salah satu potret dirinya saat tampil di cover majalah Lunch Box tahun 2000. Penampilannya yang sangat kurus tersebut membuat pangling penggemarnya.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: Twitter/@maricelgliponao

4. Jun Ji-hyun masuk pertama ke dunia model karena ajakan temannya yang juga seorang model. Dia memulai kariernya sebagai seorang model untuk Ecole Magazine tahun 1997. Wanita berusia 40 tahun ini pun kini sukses menjadi aktris dengan bayaran tertinggi di Korea Selatan.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: allkpop.com

5. Bae Doona memulai kariernya sebagai model katalog pada tahun 1998. Ia kini dianggap sebagai salah satu aktris terbaik di Korea, dan namanya pun sudah terkenal di industri Hollywood.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: soompi.com

6. Kim Min-hee mengawali kariernya sebagai model profesional saat masih duduk di sekolah menengah, wajahnya kemudian tampil dalam sampul majalah remaja. Berkat wajahnya yang unik, pada tahun 1999, ia berperan sebagai aktris dalam drama kampus School 2 sebagai gadis SMA pemberontak.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: soompi.com

7. Lee Sung-kyung memulai kariernya dengan debut sebagai model dalam kompetisi 17th Korea Super Model Contest pada tahun 2008. Kemudian tahun 2014, ia menjadi model pertama yang memulai debut sebagai aktris di bawah kolaborasi antara YG Entertainment dan K-Plus dengan mengambil peran pendukung di drama It's Okay, That's Love.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: soompi.com

8. Lee Da-hee telah mengawali karier sejak usia 17 tahun. Ia awalnya mengikuti ajang Super Elite Model Contest 2002 dan mulai berakting di tahun 2004 dengan mengambil peran-peran kecil.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: Twitter/@leedaheeglobal

9. Di tahun 2008, Kim Ji-won yang baru menginjak usia 16 tahun sudah memberanikan dirinya untuk masuk ke industri hiburan Korea. Ia pun didapuk untuk menjadi model iklan salah satunya adalah iklan minuman Oran-C.

Potret awal karier aktris Korea saat jadi model  berbagai sumber

foto: Twitter/@jiwon_hq