Brilio.net - Kisah pilu kehidupan rumah tangga terkadang begitu menyeramkan, terlebih jika seseorang sudah mengalaminya sendiri. Bahkan menyaksikannya di televisi lewat tayangan FTV saja membuat banyak orang geregetan.

Selama Ramadan kemarin, tayangan FTV Suara Hati Istri bisa tayang empat kali dalam sehari. Tentu ini menjadi hiburan atau tontonan yang tak dilewatkan sebagian orang untuk mengisi waktu luang.

Banyak hal menarik dari jalan cerita FTV Suara Hati Istri. Salah satunya kehidupan rumah tangga yang kisruh lantaran hadirnya orang ketiga alias pelakor (perebut laki orang). Peran antagonis sebagai perebut suami orang ini memang sukses bikin penonton ikutan kesal. Alhasil wajah si pemeran pelakor begitu diingat penonton.

Bagi kamu yang senang menyaksikan FTV Suara Hati Istri, pasti sudah tidak asing dengan para perempuan yang suka merebut suami orang tersebut. Kira-kira seperti apa ya penampilan mereka di keseharian? Apakah tampak berbeda ketika berakting? Berikut potretnya yang dilansir brilio.net dari berbagai sumber,Senin (17/5).

1. Elsya Syarif.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@elsya.syarif

Elsya Syarief memang memiliki wajah yang galak, namun dalam keseharian tentu saja tidak demikian. Dalam berpenampilan, Elsya memang terlihat begitu modis, hampir terlihat sama ketika dia sedang berakting.

2. Irmma Fitrian.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@irmma.f

Irmma Fitrian sering muncul dalam Suara Hati Istri dengan perannya sebagai sosok yang galak dan suka merebut suami orang. Dalam keseharian Irmma terlihat modis dan cantik pula. Wajahnya yang ayu begitu memikat bukan?

3. Mela Amelia.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@mela_amelia19

Siapa yang tidak geregetan melihat tingkah laku Mela Amelia saat berperan sebagai sosok yang angkuh dan begitu sombong? Dia juga berhasil memerankan sosok orang ketiga di rumah tangga orang lain. Sehari-hari Mela juga tampil modis dan cantik banget.

4. Garneta Haruni.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@garnetaharuni

Garneta Haruni paling sering mendapatkan peran antagonis di FTV Suara Hati Istri. Perannya itu benar-benar membuat orang kesal. Dia selalu berhasil merusak rumah tangga orang lain. Dalam keseharian, Garneta terlihat begitu santai namun tetap modis.

5. Andrea Georgina.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@andreageorginaaa

Sosok yang memiliki wajah cantik dan tubuh seksi ini sudah langganan memerankan pelakor di FTV Suara Hati Istri. Dalam kesehariannya, Andrea terlihat begitu memesona dan fashionable, lho.

6. Rorencia Natassia Liu.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@rorencya

Meski wajahnya terlihat kalem, namun Rorencia Natassia Liu kerap kebagian memerankan sosok perusak rumah tangga orang, lho. Di luar akting, Rorencia Natassia Liu tetap terlihat stylish.

7. Kenya Nindia Elsa.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@kenyanind

Kenya Nindia Elsa juga sama bikin kesalnya kalau sudah memerankan sosok perebut suami orang di FTV Suara Hati Istri. Jika melihat di unggahan Instagram pribadinya, Kenya terlihat begitu stylish.

8. Voke Victoria.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@vokevictoriaaa

Kemampuan akting Voke Victoria sudah tidak diragukan lagi, dia berhasil membuat penonton emosi dan kesal ketika berakting sebagai pelakor. Namun dalam kesehariannya, Voke berhasil membuat banyak orang kagum karena terlihat begitu cantik dan stylish.

9. Camelia Putri.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@cameliaputricp

Camelia Putri sudah cukup sering memerankan peran antagonis di FTV Suara Hati Istri. Aktingnya begitu keren sebagai sosok yang juga sering merusak rumah tangga orang. Penampilannya di kehidupan sehari-hari terlihat begitu cantik dan modis.

10. Tyas Mirasih.

seleb langganan perankan pelakor di FTV Suara Hati Istri Instagram

foto: Instagram/@tyasmirasih

Sama seperti yang lain, Tyas Mirasih juga sering kebagian peran antagonis dan pelakor di FTV Suara Hati Istri. Sejak lama memang sudah diketahui, Tyas memang selalu tampil modis di kesehariannya.