Brilio.net - Bagi generasi 80-an dan 90-an pasti sudah tak asing dengan film Warkop DKI. Film yang selalu mengundang gelak tawa itu begitu melegenda, bahkan hingga sekarang film-film tersebut masih sering diputar di televisi.
Film Warkop DKI yang beranggotakan Dono, Kasino, dan Indro ini sering menampilkan aktris-aktris cantik yang mengundang perhatian warganet. Banyak dari artis-artis tersebut namanya melambung tinggi berkat perannya di film Warkop DKI. Parasnya yang cantik dan aktingnya yang ciamik selalu diingat oleh warganet.
Lalu siapa saja aktris cantik lawan main Warkop DKI di film-film jadul? Dan seperti apa potret lawas mereka saat bermain di film Warkop DKI? Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (21/10), berikut potret lawas 11 aktris di film Warkop DKI.
1. Fortunella
foto: merdeka.com
Fortunella adalah aktris berdarah Indonesia-Italia kelahiran tahun 1974. Ia telah membintangi lima judul film Warkop DKI. Dan peran yang paling diingat adalah Sri Donna.
Kariernya begitu cemerlang era 90-an. Kini nama Fortunella sudah tak pernah lagi menghiasi layar kaca, banyak penggemar Warkop DKI penasaran kesibukannya sekarang.
2. Sherly Malinton
foto: kapanlagi.com
Nama Sherly sudah begitu dikenal oleh penggemar Warkop DKI. Aktris blasteran Inggris ini sempat melejit era 80-an.
Kini Sherly telah mengundurkan diri dari dunia hiburan setelah membintangi banyak film. Sherly dikabarkan berkerja di Kemenlu dan pernah menjabat Kepala Bidang Amerika di Bagian Pengembangan dan Pengkajian Kebijakan (BPPK).
Takl hanya itu Sherly juga pernah bertugas di Kedubes RI yang ada di Roma, Konsulat Jenderal RI di Toronto, dan kini menjalankan tugasnya di Konsulat Jenderal RI di Chicago sebagai Konsul Fungsi Penerangan, Sosial dan Budaya.
3. Eva Arnaz
foto: YouTube/MVP Classic Video
Eva Arnaz sering memerankan perempuan yang menjadi rebutan Dono, Kasino, dan Indro. Kini kesibukannya tak lagi menjadi seorang aktris, ia lebih memilih berdagang dan memperdalam ilmu agama.
4. Meriam Bellina
foto: Instagram/@bellinamer
Bagi generasi 80-an dan 90-an memang tak begitu asing dengan sosok Meriam Bellina. Aktris pemilik nama asli Ellisa Meriam Bellina Maria Bamboe ini seorang model, aktris dan penyanyi. Hingga kini ia masih aktif sebagai artis, bahkan ia terlihat begitu awet muda.
5. Ira Wibowo
foto: Twitter/@jdlms
Nama Ira Wibowo memang begitu familiar di telinga masyarakat. Ira sempat menjadi lawan main di film Warkop DKI, biasanya bersama Lydia Kandou atau Silvana Herman. Selain film-film Warkop, Ira diingat publik lewat Lenong Rumpi, sinetron Mutiara Cinta, dan Aku Mau Hidup. Kini ia lebih fokus pada kegiatan sosialnya di Yayasan Kanker Indonesia.
6. Lisa Patsy
foto: Istimewa
Lisa Patsy pernah memerankan karakter kekasih Dono di judul Godain Kita Dong. Perannya sebagai bule berambut pirang yang agak bloon memang begitu ikonik. Kini nama Lisa Patsy sudah tak lama tak muncul di televisi.
7. Diah Permatasari
foto: istimewa
Selain peran ikoniknya di film Si Manis Jembatan Ancol yang melambungkan namanya, Diah Permatasari juga dikenal sebagai model era 90-an dan pernah membintangi film-film Warkop DKI. Setelah menikah dengan Anton Wahyu Jatmiko tahun 1997, kini ia jarang tampil di televisi. Diah lebih dikenal sebagai seorang sosialita.
8. Kiki Fatmala
foto: Instagram/@jadulfilm
Kiki Fatmala telah membintangi tiga judul film Warkop DKI. Kini aktris berdarah Timur Tengah ini sudah jarang muncul di televisi, kabarnya ia menekuni profesi sebagai instruktur kebugaran.
9. Inneke Koesherawati
foto: Instagram/@jadulbagoes
Inneke Koesherawati pada tahun 2013 mundur dari dunia akting yang membesarkan namanya. Namun ia masih menjadi brand ambassador untuk produk kecantikan dan sering tampil di acara talkshow.
10. Ayu Azhari
foto: Instagram/@jadulbagoes
Ayu Azhari merupakan artis lawas yang sering membintangi film dan sinetron. Namanya dikenal sejak era 80-an sebagai model, aktris hingga penyanyi. Namun kini ia aktif sebagai politisi dan mulai jarang disorot kamera.
11. Lydia Kandou
foto: Instagram
Lydia Kandou diketahui telah membintangi empat judul film Warkop DKI, yaitu Maju Kena Mundur Kena (1983), Pokoknya Beres (1983), Tahu Diri Dong (1984), serta Kesempatan Dalam Kesempitan (1985). Kini ia masih bermain dalam sinetron, namun tak seaktif dulu. Dia lebih memilih menghabiskan waktu bersama cucu-cucunya.
Recommended By Editor
- Warkop DKI genap 48 tahun berkarya, ungkapan Indro ini bikin haru
- Tak banyak yang tahu, begini penampakan rumah Dono Warkop di kampung
- 5 Potret dulu dan kini lokasi syuting Warkop DKI, ikonik banget
- Potret dulu dan kini 6 artis pacar Dono di film Warkop DKI, memesona
- Potret dulu dan kini 6 aktris blasteran di film Warkop DKI, menawan
- 14 Potret nostalgia gaya Warkop DKI, bisa jadi inspirasi