Brilio.net - Biasa mengunggah kesehariannya di atas panggung, baru-baru ini Raisa sukses membuat publik syok dengan foto yang dibagikan lewat laman Instagram Stories. Istri Hamish Daud ini memperlihatkan aktivitas pengisian BBM di sebuah pom bensin.
Sepintas, tak ada yang janggal dari aktivitas ini. Hanya saja, foto yang diunggah pelantun 'Apalah Arti Menunggu' memperlihatkan harga bensin yang terus merangkak naik hingga jutaan. Yap, Raisa harus merogoh kocek sebesar Rp 1,2 juta.
Total biaya yang harus dikeluarkan tersebut pun sontak membuat istri dari Hamish Daud ikut terkejut dan mengucapkan kalimat istigfar. Dari tangkapan layar, Raisa mengisi tangki sebanyak 57 liter.
foto: TikTok/@_mangcapee
"Astaghfirullahaladzim," cuit ibu satu anak itu dilansir brilio.net pada Selasa (6/7).
Unggahan Raisa dibagikan ulang oleh akun TikTok @_mangcapee. Menyertai unggahannya, ia menulis, "Raisa isi bensin aja nyebut, apalagi sayaa". Video itu langsung menjadi sorotan publik.
Hingga artikel ini disusun, video TikTok ini ditonton lebih dari 27 ribu orang. Sebagian respons warganet, kaget dan tak habis pikir dengan kocek yang dirogoh Raisa kala mengisi bensin. Ada yang menyebut 1,2 juta rupiah setara dengan cicilan rumah.
"kita sama mba .. bedanya mba raisa jutaan .. gua yg ngisi 30rb an aja udh berasa misqueen mendadak," tutur @rriim.maa205.
"Gue yg biasa isi 30rb jadi 43-45rb aja sakit kepala. Apalagi ini," ucap @adrdella.
"Sekali isi bensin, bisa buat cicilan rumah," terang @suharsonoandri1.
"motor beat di isi sejuta bisa sampai inti bumi," tambah @tangbintaaang.
Rupanya, bahan bakar yang digunakan Raisa untuk mobil pribadinya adalah Shell V-Power Diesel. Diketahui, bahan bakar jenis ini harga satu liternya saja mencapai Rp 21.870.
Recommended By Editor
- 11 Momen Erika-Hesti kalahkan Anya-Raisa di Tepok Bulu 2022, dramatis
- 11 Momen Raisa di panggung showcase, nangis bawakan lagu untuk anak
- 5 Perawatan kecantikan ala Raisa Andriana, rutin pakai serum
- 7 Cara Raisa menata dapur rumah, gunakan elemen warna polos
- Unggah potret SMA, Raisa ungkap lika-liku perjalanannya meniti karier