Brilio.net - Baru-baru ini nama Pamungkas masuk ke dalam daftar trending topic di Twitter. Namanya jadi perbincangan bukan perihal perilisan lagu baru atau yang berhubungan dengan musik. Dirinya menjadi sorotan usai melakukan aksi tak pantas saat berada di atas panggung.

Hal tersebut berawal dari sebuah video TikTok berdurasi 15 detik yang diunggah kembali oleh akun Twitter @mikharaeee. Saat sedang manggung di acara Bengkel Night Park Cafe SCBD Jakarta Pusat, Pamungkas tanpa malu 'menggesek'-kan HP salah satu penonton ke alat vitalnya.

Dalam video tersebut, awalnya Pamungkas tampak mengambil HP penonton yang ada di tribun paling depan seperti para idola pada umumnya. Namun alih-alih memberi kenangan dengan mengambil foto swafoto sambil bernyanyi, Pamungkas justru menggesek-gesekkan HP tersebut ke arah alat vitalnya.

Pamungkas buka suara  berbagai sumber

foto: Twitter/@mikharaeee

Tindakan tidak pantas pelantun To The Bone tersebut menyulut kemarahan netizen dan juga penggemar. Banyak netizen yang menilai Pamungkas tak memiliki etika.

Beberapa hari setelah videonya viral, Pamungkas seolah diam dan tak menanggapi berbagai pertanyaan netizen. Namun Pamungkas akhirnya memutuskan untuk klarifikasi melalui Instagram Story tadi malam. Ia mengaku mulai resah dan memutuskan untuk angkat bicara karena manajernya merasa terbebani hingga masuk rumah sakit perihal ini.

"Saya menimbang-nimbang apakah perlu saya bicara atau nggak, tapi tadi malam sesuatu terjadi yang membuat saya mau nggak mau harus make a statement about this," kata Pamungkas di Instagram-nya, seperti dikutip brilio.net pada Senin (10/10).

Pamungkas mengatakan, hal yang dilakukannya di panggung adalah bagian dari fan service yang diberikannya pada penggemar dan menjadi bagian dari performance-nya. Fan Service memang sudah umum terjadi diantara idola dan penggemar.

"Ngapain kayak gitu? Ini lagi manggung Bang. Itu adalah sebuah video yang di-screen record, dipotong, digoreng," ujarnya.

"Saat itu terjadi, murni saya melakukan fan service antara saya dan penggemar, bagian dari pertunjukan, bagian dari aksi panggung," lanjut Pamungkas.

Pamungkas buka suara  berbagai sumber

foto: Instagram/@pamunqkas

Pamungkas juga mempertanyakan aksi tak pantas yang dilakukan penyanyi lain, kenapa tidak ada yang mempermasalahkannya. Sementara ia hanya melakukan kepada HP namun justru berujung viral.

"Noh panggung kanan kiri, apa kabarnya yang malah memperagakan aktivitas seksual lalu disemprot-semprotkan kepada penonton. Ada juga yang malah angkat gelas, isinya alkohol. Ada juga setiap lagu yang sama diajak fans perempuan naik ke atas, dipeluk-peluk. Kok lu pada diem aja?," ucap lelaki yang akrab disapa Pam ini.

Saat melakukan aksi tersebut, banyak netizen yang menganggap Pamungkas sedang tidak sadar karena mabuk, ada pula yang menganggap hal itu dilakukannya karena berada di bawah pengaruh narkoba.

Pamungkas buka suara  berbagai sumber

foto: Instagram/@pamunqkas

Namun, dalam klarifikasinya, pelantun lagu Monolog itu pun membantah dirinya sedang mabuk saat sedang melakukan aksi tersebut. Ia juga menegaskan bahwa tudingan soal apa yang dilakukannya di panggung sama sekali tak berkaitan dengan narkoba.

"Silahkan dicek kepada event organizer yang sudah mengundang Pamungkas, make sure apakah pernah minta botol atau pernah ngeliat Pamungkas di backstage mabuk. Gue nggak pernah mabuk ketika kerja," lanjutnya.

"Dari lahir sampai hari ini gue belum pernah narkoba. Gue nggak bisa buktiin, tapi bisa dicek di feeds Instagram Pamungkas kerjaan gue sekarang beli gitar, beli drum. upgrade studio. Kan beli-beli kayak gitu butuh anggaran kan bang? Kalau anggaran buat narkoba kayaknya nggak ada," terangnya.

Pamungkas juga menilai jika tindakannya saat itu bukan termasuk dalam hal pelecehan.