Brilio.net - Sebuah lagu sering kali diciptakan untuk menggambarkan suasana hati atau menceritakan suatu kenangan yang terinspirasi oleh orang lain atau dari kisah si penulis lagu.
Beberapa penyanyi Tanah Air menciptakan lagu terinspirasi dari kisah cintanya dengan pasangan. Dari mulai lagu pertemuan hingga lagu perpisahan. Meskipun begitu, beberapa selebriti yang berprofesi sebagai seorang penyanyi ini memilih menciptakan lagu bahagia karena telah dipertemukan dengan belahan jiwanya.
Para selebriti ini menyampaikan kata-kata romantis teruntuk istrinya. Bahkan ada pula yang menciptakan lagu sebagai sebuah hadiah pada hari spesial. Seperti Rey Mbayang yang baru saja melangsungkan pernikahan dengan Dinda Hauw. Ia membuat seluruh tamu undangan merasa baper ketika mendengarkan lagu ciptaannya, yang ia nyanyikan untuk Dinda saat prosesi pernikahan berlangsung.
Lalu siapa lagi ya yang telah menciptakan lagu untuk istrinya? Berikut brilio.net lansir dari berbagai sumber pada Sabtu (11/7), deretan seleb romantis ini.
1. Rey Mbayang.
foto: Instagram/@natta_reza
Rey Mbayang, seorang penyanyi yang menikahi aktris Dinda Hauw ini berhasil membuat baper seluruh tamu yang hadir dalam pernikahan mereka. Pasalnya, Rey menyanyikan sebuah lagu yang ia ciptakan sendiri khusus untuk Dinda.
Dalam lagu yang belum diketahui judulnya tersebut, terdapat lirik 'Ku yakin kau lah jawaban di setiap pintaku, walau ku belum tahu namamu'. Lirik yang sungguh manis!
2. Virgoun.
foto: Instagram/@virgoun_
Virgoun menciptakan sebuah lagu romantis untuk sang istri, Inara. Lagu tersebut diberi judul Bukti, sebagai bentuk ucapan terima kasih Virgoun kepada Tuhan yang merasa beruntung telah dipertemukan dengan Inara, dan menjadikan ini sebagai hadiah terindah.
3. Sammy Simorangkir.
foto: Instagram/@sammysimorangkir
Sammy pernah menciptakan lagu berjudul Tulang Rusuk yang ia dedikasikan untuk sang istri, Viviane. Lagu tersebut menjelaskan tentang Sammy yang akhirnya menemukan wanita yang melengkapi hidupnya. Dirinya menciptakan lagu tersebut sebagai hadiah pernikahannya dengan istri.
4. Anji.
foto: Instagram/@duniamanji
Pada 2016 lalu, Anji merilis lagu berjudul Dia untuk sang istri, Winatalia. Anji menganggap Wina memiliki peran penting dalam hidupnya yang sebelumnya pernah beberapa kali gagal dalam urusan asmara. Saking romantisnya, lagu tesebut bahkan menjadi lagu paling hits pada zamannya.
5. Judika.
foto: Instagram/@jud1ka
Penyanyi jebolan Indonesian Idol ini menciptakan lagu Sampai Akhir untuk istrinya, Duma Riris. Lagu ini menceritakan kisah perjuangan cintanya dengan Duma yang berliku, tersandung restu orangtua, hingga akhirnya mendapat izin membina mahligai rumah tangga. Dalam lagu tersebut, Judika berjanji akan selalu mencintai sang istri sampai napas terakhir.
6. Armand Maulana.
foto: Instagram/@armandmaulana04
Lagu berjudul 11 Januari yang ia bawakan dengan grup band Gigi mungkin sudah tak asing di telinga masyarakat Tanah Air. Rupanya, lagu ini diciptakan untuk menceritakan perjalanan cinta Armand dengan sang istri, Dewi Gita, yang pada 11 Januari mengikat janji suci untuk hidup bersama selamanya.
7. Pasha.
foto: Instagram/@pashaungu
Tak mau kalah dengan yang lain, Pasha pernah menciptakan lagu Penghujung Cintaku yang ia dedikasikan untuk istrinya, Adelia. Pasha menjelaskan bahwa setelah bertemu Adel, ia merasa sudah menemukan orang yang pantas untuk menjadi pendamping hidupnya.
Recommended By Editor
- 5 Momen Zaskia Gotik dan Sirajuddin makan di warung kaki lima
- 5 Momen kenangan Mutia Ayu dan Glenn Fredly main skuter, romantis
- Potret 8 aktor Bollywood saat sekolah, Shah Rukh Khan manglingi
- 6 Zodiak ini cocok jadi pasangan cewek Cancer
- 8 Foto lawas kemesraan Arumi Bachsin & Emil Dardak, tiap hari ngedate