Brilio.net - Tragedi tsunami di Banten dan Lampung masih menjadi duka masyarakat Indonesia. Kepergian tiga personel Seventeen yang menjadi korban tsunami pun menyisakan kenangan-kenangan lama yang muncul kembali.
Sebut saja Rian D'Masiv yang kembali teringat akan pertemuan awalnya dengan grup band Seventeen. Bahkan sebelum terjun di industri musik Tanah Air, Rian sudah memiliki ketertarikan terhadap Seventeen dan mengaku sebagai penggemar band asal Jogja.
Rian menceritakan kekagumannya pada band Seventeen di akun Instagramnya. Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya jatuh cinta dengan Seventeen sejak duduk di bangku SMA. Salah satu lagu yang menjadi favorit Rian hingga diputar berkali-kali adalah 'Bintang Terpilih'. Rian pun menyanyikan lagu tersebut di postingan Instagramnya, Selasa (25/12).
"Dr SMP memang doyan dengerin band2 jogja .. dr jaman sheila on 7, shakey, jikustik .. thn 2003 waktu gw SMA kelas 1 .. masih jaman MTV tiba2 jatuh cinta ngeliat ada band yg nama nya Seventeen .. waktu itu judul single pertama mereka “cobalah” .. seketika gw langsung ke aquarius mahakam buat cari kaset nya.. langsung deh gw beli album nya seventeen yg judul nya Bintang terpilih.. waktu itu masih dengan vokalis lama nama nya mas doni.. ada 1 lagu yg selalu bikin gw terenyuh di album itu.. judul nya bintang terpilih.. judul lagu nya sama seperti judul album.. entah kenapa lagu itu selalu bolak balik gw puter.. ," tulis vokalis D'Masiv pada unggahannya yang brilio.net kutip pada Rabu (26/12).
Rian juga menceritakan pertemuan pertamanya dengan Seventeen saat dirinya bersama D'Masiv. Momen tersebut terjadi saat D'Masiv mengeluarkan album pertamanya. Berkali-kali Rian mengatakan pada Seventeen bahwa ia menyukai lagu mereka yang berjudul 'Bintang Terpilih'.
"Pas d’masiv rilis album pertama thn 2008 akhir nya bertemu dgn seventeen walau dgn vokalis baru @ifanseventeen berkali kali gw bilang klo ktm sama mereka gw suka lagu bintang terpilih.. berkali kali jg gw bilang hal yg sama ke pencipta lagu nya mas @hermanseventeen .. mas2 lagu ini akan selalu gw kenang .. kalian sudah menjadi bintang yang terpilih di sisi ALLAH SWT.. teruslah bersinar teman2," ungkap Rian.
Terakhir, Rian mendedikasikan lagu yang ia nyanyikan dengan iringan gitar itu untuk sang vokalis Seventeen, Ifan.
"@ifanseventeen ini lagu buat lo..," tutupnya.
Postingan Rian berhasil membuat warganet tersentuh sebagaimana komentar dari akun @ade_bagussandi, "tiba2 meneteskan air mata."
"Auto nangis baca captionya," tutur @adnacreative_bjb.
Hal senada juga diungkapkan oleh akun @betri_arisandi, "dgerin lagu ini jdi ikut sedih... semoga mrka semua di tmpatkan di sisi allah swt amin."
"Mbrebes miliiiiii @delalvita," tulis @ndandamegaesi.
Recommended By Editor
- Kenangan Arie Untung kolaborasi sama Seventeen, penuh kesan baik
- 5 Potret haru putra Herman Seventeen ziarah makam ayahnya
- Rekam jejak Ifan dan Herman Seventeen di dunia politik
- Kenang Dylan Sahara, Ifan Seventeen posting foto momen spesial
- Kisah haru Ifan Seventeen & 4 artis ditinggal pasangan berpulang
- 10 Momen Seventeen manggung sebelum tertimpa tsunami Banten