Brilio.net - Ahmad Dhani menggelar konser bertajuk "51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani" di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (28/5) lalu. Di konser setengah abad tersebut, Ahmad Dhani mengundang sejumlah penyanyi papan atas untuk berkolaborasi bareng. Salah satu yang turut berpartisipasi adalah pedangdut Lesty Kejora.

Jawara D'Academy ini tampil apik duet bareng Ahmad Dhani menyanyikan lagu Sedang Ingin Bercinta. Selain terpukau dengan penampilan Lesty, ada salah satu hal yang sukses disorot publik. Yakni, kehadiran Rizky Billar di jajaran penonton.

Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @ummi_zanuba, Rizky Billar tampak menggendong buah hatinya, baby L, sambil ikut bernyanyi mengikuti lagu yang didendangkan sang istri. Sontak, aksi Rizky Billar momong Baby L saat istrinya manggung banjir pujian.

Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (31/5), momen Rizky Billar asuh anak sampai tertidur.

1. Saat konser Ahmad Dhani berlangsung, warganet dibuat salfok dengan kehadiran Rizky Billar. Rupanya, pesinetron kelahiran Medan tersebut hadir untuk memberikan dukungan kepada sang istri, Lesty Kejora yang menjadi penampil di konser sang legenda.

rizky billar momong anak istri manggung  TikTok

foto: TikTok/@ummi_zanuba

2. Dalam video yang beredar, Rizky Billar datang membawa serta putra semata wayangnya Baby L.

rizky billar momong anak istri manggung  TikTok

foto: TikTok/@ummi_zanuba

3. Tampil mengenakan pakain simpel dengan kaus putih dan celana pendek, terlihat Rizky Billar menggendong baby L untuk melihat penampilan Lesty Kejora.

rizky billar momong anak istri manggung  TikTok

foto: TikTok/@ummi_zanuba

4. Tak lama kemudian, baby L tertidur. Rizky Billar terlihat memangku sang putra yang tertidur dalam gendongannya.

rizky billar momong anak istri manggung  TikTok

foto: TikTok/@portal_media1

5. Untuk memberikan kehangatan buah hatinya, aktor yang akrab disapa Billar ini memakaikan selimut ke tubuh baby L.

rizky billar momong anak istri manggung  TikTok

foto: TikTok/@portal_media1

6. Bahkan, Billar sampai terkantuk-kantuk sembari tetap menggendong baby L yang tidur di pangkuannya.

rizky billar momong anak istri manggung  TikTok

foto: TikTok/@portal_media1

7. Momen Rizky Billar mengasuh sang buah disambut respons positif warganet. Banyak dari mereka yang terharu dengan perlakuan Rizky Billar kepada buah hatinya. Mengingat sebelumnya, banyak yang kesal lantaran kasus KDRT yang dilakukannya kepada sang istri.

rizky billar momong anak istri manggung  TikTok

foto: TikTok/@portal_media1