Brilio.net - Kabar mengejutkan datang dari pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven. Rumah tangga mereka yang selama ini terlihat harmonis kini berada di ujung tanduk setelah Baim melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (8/10).

Dilansir dari Instagram Lambe Turah, permohonan cerai talak tersebut telah resmi terdaftar dengan nomor perkara 3477/Pdt.G/2024/PA.JS. Muhammad Ibrahim bin Johny Djaelani tercatat sebagai pemohon, sementara Paula Verhoeven binti Eddy Verhoeven menjadi termohon dalam perkara ini.

baim wong talak cerai paula verhoeven  2024 Instagram

baim wong talak cerai paula verhoeven
Instagram/@paula_verhoeven

Pasangan yang menikah pada 22 November 2018 di Gedung The Tribrata, Kebayoran Baru, Jakarta ini telah dikaruniai dua orang buah hati, Kiano Tiger Wong dan Kenzo Eldrago Wong.

Selama menjadi pasangan suami istri, Baim Wong dan Paula Verhoeven jarang diterpa gosip miring. Mereka bahkan kerap menunjukkan chemistry yang kuat saat menghadapi berbagai cobaan kehidupan bersama.

Namun belakangan keduanya sudah tidak lagi memperlihatkan kebersamaan. Bahkan kerap kali baik Paula maupun Baim Wong tidak menemani satu sama lain, di momen-momen tertentu.

Baru-baru ini, di tengah kabar keretakan rumah tangganya, Paula Verhoeven terlihat menjalani ibadah umrah ke Makkah tanpa kehadiran Baim Wong. Hal ini menambah spekulasi bahwa ada masalah serius dalam hubungan mereka. Baim sendiri mengaku tidak mengetahui keberangkatan Paula untuk umrah dan menyatakan bahwa istrinya tidak meminta izin untuk pergi.