Brilio.net - Pada era 90-an hingga awal 2000-an, jagat pertelevisian tanah air heboh memperebutkan jam tayang serial televisi Latin atau biasa disebut telenovela. Jalan cerita telenovela yang mampu menghadirkan berbagai perasaan pun dengan mudah memikat para penonton. Salah satu jawara telenovela saat itu adalah Rosalinda.

Telenovela ini mengisahkan cerita cinta gadis biasa bernama Rosalinda dengan pria kaya, Fernando Jose. Setelah bertemu dan jatuh cinta, Rosalinda dan Fernando memutuskan untuk membuka lembaran baru sebagai sepasang kekasih. Namun sayang seribu sayang, setelah bersama dan memiliki seorang putri, 1001 cobaan datang menghampiri.

Kisah cinta antara Rosalinda dan Fernando Jose pun kandas dan berakhir dengan Rosalinda yang memilih pergi. Di sinilah Rosalinda bertemu dengan Alex yang ia anggap sebagai seorang penyelamat. Rosalinda yang telah membuang semua masa lalunya pun hidup bahagia sebagai istri dari seorang produser bernama, Alex.

Sama-sama berperan sebagai suami Rosalinda, ini perbedaan gaya Fernando Carrillo sebagai Fernando Jose dan Victor Noriega sebagai Alex, seperti brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (3/5).

Mgg: Aulia Shifa